Pogba Bakal Dilepas, MU Percepat Transfer Fred

MU sudah lama menginginkan Fred ke Old Trafford.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 19 Apr 2018, 15:45 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2018, 15:45 WIB
Shakhtar Donetsk, Napoli, Liga Champions
Gelandang Shakhtar Donetsk, Fred, bersitegang dengan striker Napoli, Lorenzo Insigne, pada laga Liga Champions di Stadion Metalist, Ukraina, Kamis (14/9/2017). Shakhtar Donetsk menang 2-1 atas Napoli. (AP/Efrem Lukatsky)

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United (MU) sepertinya telah bersiap melepas Paul Pogba pada bursa transfer musim panas nanti. Bahkan, MU dikabarkan sudah mendapat penggantinya, Fred, pemain FC Shakhtar Donetsk.

Saat ini, pihak MU bahkan dikabarkan terus berusaha mempercepat transfer Fred ke Old Trafford, markas Setan Merah. Mereka tampaknya sudah mengantisipasi jika Pogba benar-benar pergi.

MU tampaknya sudah mempersiapkan diri kehilangan Paul Pogba pada musim panas nanti. Setan Merah kabarnya tengah berupaya untuk mempercepat transfer Fred ke Old Trafford dalam waktu dekat ini.

Sebelumnya pihak Setan Merah dikabarkan sudah habis kesabaran dengan Paul Pogba. Mereka kecewa karena sang pemain tidak kunjung menampilkan performa yang konsisten di lini tengah mereka.

Pogba sendiri kabarnya akan masuk daftar jual United pada musim panas nanti. Oleh karenanya, mereka mulai memilah-milah pemain mana yang bisa menggantikan peran gelandang timnas Prancis itu musim depan.

Dilansir dari Mirror, MU dikabarkan sudah menetapkan target prioritas mereka pada musim panas nanti. Mereka kabarnya akan mencoba merekrut Fred dari Shakhtar Donetsk.

 

Masuk Timnas Brasil

Fred sendiri memang tampil apik bersama tim asal Ukraina itu dalam kurun waktu dua tahun terakhir. Alhasil, ia mendapat kepercayaan dari Tite untuk bermain di timnas Brasil.

United sendiri kabarnya berharap bisa segera menuntaskan transfer Fred dalam waktu dekat. Mereka ingin gelandang 25 tahun itu bergabung sebelum Piala Dunia 2018 dimulai.

Sumber: Bol.net

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya