NBA: Jaylen Brown Cedera, Celtics Pincang Hadapi Sixers

Brown membukukan rata-rata 17,8 poin pada play-off NBA musim ini.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 30 Apr 2018, 19:40 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2018, 19:40 WIB
Jaylen Brown
Guard Boston Celtics Jaylen Brown (kiri) beraksi pada laga NBA melawan Atlanta Hawks di TD Garden, Jumat (2/2/2018) atau Sabtu (3/2/2018) WIB. (AP Photo/Mary Schwalm)

Liputan6.com, Boston - Jaylen Brown terancam tidak memperkuat Boston Celtics pada laga pembuka semifinal Wilayah Timur play-off NBA melawan Philadelphia 76ers, Senin (30/4/2018) atau Selasa (1/5/2018) WIB.

Brown terkena cedera hamstring pada laga ketujuh melawan Milwaukee Bucks di babak pertama play-off.

Tes menunjukkan masalah pemain berusia 21 tahun itu tidak terlalu parah. Meski begitu, dia tetap membutuhkan waktu istirahat untuk memulihkan diri.

"Partisipasi Brown meragukan. Mungkin dia dapat merumput pada laga-laga berikutnya," ungkap pelatih Celtics, Brad Stevens, dilansir AP.

Terkaparnya Brown membuat skuat Celtics makin berlubang. Mereka sebelumnya sudah kehilangan Gordon Hayward, Kyrie Irving, dan Daniel Theis.

Bintang Celtics

Jaylen Brown
Guardo Boston Celtics Jaylen Brown (kanan) coba memasukkan bola pada laga NBA melawan New York Knicks di TD Garden, Rabu (31/1/2018) atau Kamis (1/2/2018) WIB. (AP Photo/Charles Krupa)

Brown merupakan salah satu sumber angka Celtics pada kemenangan atas Bucks. Dia membukukan 17,8 poin per laga dalam tujuh pertandingan.

Sebagai perbandingan, Brown mencatat 14,5 nilai per partai pada musim reguler NBA 2017-2018.

Bertumpu ke Horford

Dengan absennya Brown, Celtics akan bertumpu kepada Al Horford untuk melukai Ben Simmons dan kawan-kawan.

Horford tampil gemilang saat membantu timnya memastikan kemenangan atas Bucks. "Perannya sangat besar," ujar Stevens.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya