Kroasia Vs Inggris: Kramaric Pernah Jagokan The Three Lions Juara

Laga Kroasia vs Inggris akan terhampar pada semifinal Piala Dunia 2018, Rabu (12/7/2018).

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 11 Jul 2018, 14:00 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2018, 14:00 WIB
Prediksi Kroasia vs Inggris
Prediksi Kroasia vs Inggris (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Moskow - Laga Kroasia vs Inggris akan tergelar pada semifinal Piala Dunia 2018, Rabu (12/7/2018). Jelang laga itu, Gelandang Kroasia, Andrej Kramaric mengaku memfavoritkan The Three Lions untuk juara Piala Dunia.

"Sebelum Piala Dunia, saya memilih Inggris sebagai salah satu favorit. Mereka muda dan cepat, jadi ini tak akan mudah bagi kami," ujar Kramaric seperti dilansir situs resmi FIFA.

Kroasia menorehkan sejarah lolos ke semifinal Piala Dunia 2018. Ini adalah semifinal kedua sepanjang keikutsertaan mereka di Piala Dunia.

Kroasia pertama kali lolos ke semifinal pada edisi 1998 di Prancis. Sayang, mereka harus kalah dari tuan rumah Prancis dengan skor 1-2.

Di laga Kroasia vs Inggris ini, Vetreni tak ingin mengulangi sejarah buruk tersebut. "Ini akan jadi pertandingan yang menarik dan kami akan berjuang untuk ke final," ujar Kramaric.

 

 

Bangga Menjadi Bagian dari Tim

Kroasia - Rusia
Kroasia siap menghadapi Inggris pada Babak Semifinal Piala Dunia 2018 (AP/Manu Fernandez)... Selengkapnya

 

Kramaric menambahkan, dirinya bangga menjadi bagian dari skuat Kroasia pada Piala Dunia kali ini. Kramaric pun bertekad mempersembahkan yang terbaik bagi fans Kroasia.

"Kami di sini di Rusia tidak merasakan dukungan fans di dalam negeri. Tetapi pastinya, itu sangat emosional. Sekarang, kami harus bersama dan melanjutkan untuk fans kami yang hebat," kata Kramaric.

"Saya bangga menjadi bagian dari tim yang akan menjadi salah satu yang terbesar dalam sejarah Kroasia," ujar Kramaric menambahkan.

Lima Duel Terakhir Inggris Vs Kroasia

Inggris 5-1 Kroasia

Kroasia 1-4 Inggris

Inggris 2-3 Kroasia

Kroasia 2-0 Inggris

Kroasia 2-4 Inggris

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya