Tinggalkan PSM Makassar, Robert Alberts Tangani Bali United?

Berita hengkangnya Robert Alberts memperkuat spekulasi kepindahannya ke Bali United.

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 13 Jan 2019, 21:10 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2019, 21:10 WIB
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts
Robert Rene Alberts dikabarkan bakal tangani Bali United. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jakarta - Sosok pelatih anyar Bali United segera terjawab. Robert Rene Alberts dikabarkan bakal berlabuh di Pulau Dewata setelah meninggalkan jabatan pelatih PSM Makassar secara mendadak.

Robert Alberts kabarnya memilih mundur karena alasan kesehatan. Namun, hal tersebut dipercaya tidak akan menghentikan langkahnya ke Bali United.

CEO Bali United, Yabes Tanuri, sebelumnya menyebut kandidat kuat pelatih anyar timnya mengecurut pada dua nama. Sejauh ini, kandidat terkuat adalah Robert Alberts dan mantan pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco.

Yabes Tanuri memang masih menutup rapat-rapat soal kabar tersebut. Rencananya, pengumuman sosok pelatih anyar Bali United akan dilakukan pada Senin (14/1/2019).

"Nanti ya. Beberapa waktu lagi akan kami umumkan. Tunggu rilis di situs Bali United," jelas Yabes Tanuri singkat.

Spekulasi kemudian mengarah pada Robert Alberts. Apalagi sumber internal Bali United menyebut mereka kesulitan mendatangkan Teco yang sedang menjajaki pendekatan dengan klub promosi, Kalteng Putra.

 

Sumber: Bola.com

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya