Bek Juventus Buat Chelsea Gigit Jari

Chelsea sepertinya harus mengubur harapan untuk mendatangkan bek Juventus, Daniele Rugani.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 29 Mar 2019, 17:30 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2019, 17:30 WIB
daniele rugani
Bek Juventus asal Italia, Daniele Rugani. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Turin - Chelsea sepertinya harus mengubur harapan untuk mendatangkan bek Juventus, Daniele Rugani. Pasalnya, sang bek mengaku lebih ingin bertahan ketimbang harus mencari klub lain di bursa transfer.

Rugani sebetulnya masih berstatus pemain pelapis di Juventus. Ia masih kalah bersaing dengan Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini untuk mengawal lini bertahan Bianconeri -julukan Juventus.

Inilah yang membuat klub lain tertarik untuk mendatangkan Rugani, salah satunya Chelsea. Dengan pindah, Rugani kemungkinan punya kans untuk bermain reguler.

Namun iming-iming tempat di tim utama sepertinya belum membuat Rugani tertarik. Ia malah memilih memperpanjang kontrak dengan Juventus hingga Juni 2023.

"Ini hari yang penting dan saya sangat senang. Itulah yang saya inginkan dan tujuan saya berlatih setiap hari," ujar Rugani seperti dilansir Football Italia.

 

Punya Tempat Spesial

Juventus vs Chievo di Liga Italia
Bek Juventus, Daniele Rugani (tengah) (Marco BERTORELLO/AFP)

Pilihan untuk bertahan sepertinya diambil Rugani lantaran sang bek cinta kepada Juventus. Pasalnya, pemain berusia 24 tahun ini menikmati setiap momen bersama timnya.

Salah satu momen yang terus menempel di ingatannya adalah laga melawan Sevilla."Saya ingat debut saya melawan Sevilla di menit akhir. Kami menang malam itu dan ingatan akan hal itu punya tempat spesial di hati saya," ujar Rugani.

Statistik Rugani bersama Juventus

2015/16: 21 main, 0 gol

2016/17: 20 main, 3 gol

2017/18: 26 main, 2 gol

2018/19: 14 main, 2 gol

Trofi

Liga Italia: 3x

Coppa Italia: 3x

Piala Super Italia: 2x

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya