Persib Bandung vs Borneo FC: Maung Bandung Fokus Balikkan Agregat Gol

Di laga Persib Bandung vs Borneo FC di duel kedua 8 besar Piala Indonesia, Maung Bandung fokus membalikkan agregat untuk memastikan lolos ke babak selanjutnya.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 03 Mei 2019, 20:30 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2019, 20:30 WIB
Budiman Yunus
Asisten pelatih Persib Budiman Yunus memastikan timnya siap menghadapi Borneo FC, dalam jumpa pers, Jumat (3/5). (Huyogo Simbolon)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung tertinggal 1-2 dari Borneo FC pada leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia. Kini, Maung Bandung fokus membalikkan agregat untuk memastikan lolos ke babak selanjutnya.

Asisten pelatih Persib, Budiman Yunus mengatakan, untuk pertandingan besok semua pemainnya dalam kondisi siap.

"Semua pemain sudah punya keyakinan untuk meraih tiga poin dan ingin masuk ke fase berikutnya," kata Budiman, dalam jumpa pers, Jumat (3/5/2019).

Tertinggal satu gol, Maung Bandung membutuhkan kemenangan minimal 1-0. Budiman yakin Persib bisa meraih hasil yang lebih baik di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (4/5/2019) nanti.

"Semua pemain dan pelatih juga tahu kita ketinggalan satu gol makanya besok semua pemain akan bertarung habis-habisan. Dengan menang satu 1-0 kita akan lolos ke ke semi final," tegasnya.

Made Absen

Tiba di Bogor, Persib Langsung Gelar Latihan Uji Lapangan
Kiper Persib, I Made Wirawan (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya

Untuk laga besok, Budiman mengungkapkan hanya penjaga gawang I Made Wirawan yang bakal absen. Kiper senior itu terpaksa absen latihan karena mengalami cedera lutut kanannya akibat salah jatuh saat latihan di Lapangan Sabuga, Rabu kemarin.

Di luar itu, seluruh pasukan Persib siap tempur. Artinya, mereka bisa tampil dengan kekuatan terbaik.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya