Lawan Persela, Persija Krisis Gelandang

Persija harus mendapat kabar buruk jelang lawan Persela Lamongan akhir pekan nanti dalam pekan kelima Shopee Liga 1 2019.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 19 Jun 2019, 16:30 WIB
Diterbitkan 19 Jun 2019, 16:30 WIB
Persija Jakarta
Tiga pemain Persija terancam absen pada pekan kelima Shopee Liga 1 2019 menghadapi Persela di Stadion Surajaya (22/6/2019). (Bola.com/Adreanus Titus)

Jakarta - Persija harus mendapat kabar buruk jelang lawan Persela Lamongan akhir pekan nanti dalam pekan kelima Shopee Liga 1 2019. Dua gelandang menepi karena cedera, dengan satu lainnya dalam masa sanksi dua pertandingan dari Komisi Disiplin PSSI.

Persija dipastikan tidak akan diperkuat Ramdani Lestaluhu, yang baru dioperasi dan Sandi Sute yang tersangkut hukuman Komdis.

Adapun, kondisi Bruno Matos masih fifty-fifty. Playmaker asal Brasil tersebut mengalami cedera otot ringan.

Ketiganya adalah gelandang reguler Persija di liga yang disiarkan oleh Indosiar dan O Channel ini. Matos adalah pemain utama, dengan Ramdani dan Sandi Sute memerankan status supersub.

Kini, stok gelandang siap pakai Persija tinggal menyisakan Rohit Chand. Nama-nama pelapis seperti Fitra Ridwan, Yan Pieter Nasadit, dan Nugroho Fatchur Rohman, masih minim bermain di musim ini.

Saat peralihan musim, Persija minim menggaet pemain di sektor tengah. Hanya Matos yang datang untuk menggantikan posisi Renan Silva.

Tim berjulukan Macan Kemayoran ini malah membuang dua gelandang lokal, Asri Akbar dan Septinus Alua tanpa mencari penggantinya.

Alhasil menghadapi pekan padat Shopee Liga 1 2019, Persija minus Ramdani untuk kurun waktu sekitar empat bulan. Sang pemain mengalami patah tulang bahu. 

Tugas Berat

Persija Jakarta Vs Persela Lamongan
Gelandang Persija, Ramdani Lestaluhu, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persela pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Selasa (20/11). Persija menang 3-0 atas Persela. (Bola.com/Yoppy Renato)

Saat menyatroni markas Persela, trio lini tengah Persija diperkirakan dihuni oleh Rohit Chand, Yan Pieter, dan Fitra Ridwa. Komposisi yang meragukan mengingat Macan Kemayoran membutuhkan kemenangan untuk beranjak dari zona degradasi dan mengembalikan kepercayaan diri.

Tugas berat kini menanti pelatih baru Persija Jakarta, Julio Banuelos. Menarik ditunggu bagaimana arsitek asal Spanyol itu meracik lini tengah Macan Kemayoran yang terancam tanpa tiga gelandang pilarnya.

Sumber: Bola.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya