Real Madrid Harus Relakan Bintang Mudanya Gabung ke Klub Rival

Musim lalu Real Madrid menempati urutan ketiga klasemen akhir di belakang Barcelona dan Atletico Madrid. Tahun ini mereka ingin menggusur dominasi Barcelona.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 29 Agu 2019, 17:45 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2019, 17:45 WIB
FOTO: Valladolid Berhasil Menahan Real Madrid di Santiago Bernabeu
Skuat Real Madrid pada laga La Liga di Stadion Santiago Bernabeu. (AFP/Gabriel Bouys)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Sevilla dikabarkan tertarik untuk mengontrak pemain depan Real Madrid, Mariano Diaz. Striker ini akan dijual karena kemungkinan tak masuk skuat utama di Santiago Bernabeu.

Diaz dibatasi hanya 13 penampilan La Liga untuk Real Madrid musim lalu. Peluang striker lincah ini untuk bermain secara teratur di musim 2019-20 juga tidak terlihat lebih baik.

Kedatangan Eden Hazard dan Luka Jovic di Bernabeu akhir musim, telah mendorong Diaz lebih jauh ke bawah urutan kekuasaan tim asuhan Zinedine Zidane.

Dilansir Marca, Real Madrid siap untuk membiarkan bintang 26 tahun ini, menyelesaikan transfer ke klub rival La Liga Sevilla sebelum batas waktu 2 September. Itu pun jika harga permintaan senilai 30 juta euro mereka dipenuhi.

Media Spanyol melaporkan Sevilla mungkin perlu menjual satu atau dua pemain untuk membiayai langkah untuk Diaz. Tapi, mereka juga siap untuk mengajukan tawaran pinjaman dengan opsi untuk membeli pada akhir musim.

Menguntungkan

Zidane ingin Madrid merebut kembali tempat mereka di kompetisi elit Eropa pada Mei mendatang. Mereka juga ingin menggusur Barcelona di puncak La Liga.

Diaz tidak mungkin memberikan kontribusi yang signifikan bagi tim, karena mereka mengejar trofi di semua kompetisi. Itulah sebabnya pindah mungkin bisa menguntungkan kepentingan kedua pihak.

Masuk Tim Utama

Pemain internasional Republik Dominika - yang lahir di Spanyol - sudah mendekati tahun-tahun pertama karirrnya. Potensi pemain muda ini akan terbuang jika ia tidak mulai bermain secara reguler.

Dan, peluang tersebut akan terbuka jika pindah klub. Diaz bisa masuk ke starting XI Julen Lopetegui di Sevilla dengan mulus.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya