Hafiz / Gloria Tumbang di Semifinal Chinese Taipei Open 2019

Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal / Gloria Emanuelle Widjaya, gagal menembus final Chinese Taipei Open 2019

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 07 Sep 2019, 13:20 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2019, 13:20 WIB
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Ganda campuran Indonesia dipastikan gagal meraih gelar di Singapura Terbuka 2019 setelah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kandas di semifinal. (AFP/STR)

Liputan6.com, Songshan District - Sudah dua wakil Indonesia tumbang di semifinal Chinese Taipei Open 2019. Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal / Gloria Emanuelle Widjaya, gagal menembus final.

Unggulan ketiga di Chinese Taipei Open 2019 itu disingkarkan oleh pasangan Korea Selatan, Seo Seung Jae / Chae Yujung. Hafiz / Gloria terhenti dalam waktu yang sangat singkat, 46 menit.

Hafiz / Gloria kalah dengan skor 21-17 dan 21-18 oleh Seo / Chae, yang menjadi unggulan kedua di ajang yang berlangsung di Taipei Arena, Nanjing East Road, Songshan District tersebut.

Sebelumnya, Greysia Polii / Apriyani Rahayu juga sudah tumbang. Ganda putri yang menjadi unggulan pertama ini kalah dari ganda Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Mereka kalah dalam pertarungan ketat tiga gim 18-21, 21-12, 17-21.

Kekalahan ini sebenarnya cukup mengejutkan. Greysia/Apriyani lebih difavoritkan karena menempati unggulan pertama pada turnamen Chinese Taipei Open 2019. Pasangan lawan didapuk sebagai unggulan keempat.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Rekor Pertemuan

Dari rekor pertemuan, Greysia/Apriyani juga sangat superior atas Kititharakul/Prajongjai. Empat kali bertemu, semuanya berhasil dimenangi Greysia/Apriyani.

Namun, ganda Thailand itu akhirnya bisa menyudahi rentetan hasil buruk kontra Greysia/Apriyani. Kali ini, mereka berhasil menang dan melenggang ke final Chinese Taipei Open 2019.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya