Dihajar Tyson Fury hingga Menyerah, Deontay Wilder Dilarikan ke Rumah Sakit

Tyson Fury dinyatakan menang TKO atas Wilder pada pertarungan tinju kelas berat WBC. Wilder tidak muncul pada konferensi pers dan langsung meninggalkan arena.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 23 Feb 2020, 15:02 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2020, 15:02 WIB
Tyson Fury
Tyson Fury (kanan) melepaskan pukulan ke arah wajah Deontay Wilder dalam pertarungan tinju kelas berat WBC di Staples Center, Los Angeles, Minggu (2/12/2018) pagi WIB. (Foto AP / Mark J. Terrill)

Liputan6.com, Nevada - Tyson Fury berhasil memenangkan pertarungan tinju kelas berat WBC melawan Deontay Wilder di MGM Grand Garden Arena, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (23/2/2020). Tyson Fury berhasil memenangkan pertarungan di ronde ketujuh.

Wasit terpaksa harus menghentikan pertarungan pada ronde ketujuh, setelah Tyson Fury terus memojokkan Wilder. Petinju berusia 31 tahun tersebut memberikan pukulan bertubi-tubi kepada lawannya. Dari pinggir ring, pelatih Wilder langsung melemparkan handuk pertanda menyerah. Alhasil, Tyson Fury dinyatakan menang TKO atas Wilder.

Saat itu, kuping Wilder terlihat mengeluarkan darah ketika dibersihkan. Usai pertandingan Wilder dikabarkan segera dibawa ke rumah sakit khawatir gendang telinganya pecah atau terganggu setelah menerima pukulan Tyson Fury

Setelah menerima jahitan di telinganya, Wilder tidak muncul pada konferensi pers dan langsung meninggalkan Grand MGM untuk diperiksa ke rumah sakit.

Saksikan Video Tyson Fury di Bawah Ini

Wilder Bingung

Hajar Deontay Wilder, Tyson Fury Rebut Gelar WBC
Petinju Inggris Tyson Fury melancarkan pukulan ke arah wajah petinju AS Deontay Wilder pada pertandingan tinju kelas berat WBC di Las Vegas (23/2/2020). Tyson Fury berhasil memenangkan pertarungan di ronde ketujuh. (AP Photo/Isaac Brekken)

Deontay Wilder sendiri mengaku bingung ketika mengetahui sang pelatih melemparkan handuk putih.

Namun, dia memahami setelah melihat gestur sang pelatih yang melihat Wilder sudah tidak kuat menahan keseimbangan akibat gendang telinganya diduga sudah pecah akibat pukulan Tyson Fury.

Kuping Deontay Wilder memang terlihat mengeluarkan darah ketika dibersihkan. 

Persiapan Tak Maksimal

Wilder juga menyebut persiapannya melawan petinju berusia 31 tahun tersebut tidak maksimal. "Kaki saya tak siap datang ke pertarungan ini karena berbagai macam alasan. Namun, saya tak ingin membuat alasan," katanya memaparkan.

Seusai memberikan komentar tentang pertandingan Deontay Wilder langsung dilarikan ke rumah sakit. Dia akan mendapat perawatan di kupingnya.

Tamparan Wilder

Tyson Fury dan Deontay Wilder Saling Ejek Saat Timbang Badan
Petinju asal AS, Deontay Wilder saat melakukan penimbangan berat badan untuk pertandingan tinju kelas berat WBC di Las Vegas (21/2/2020). Tyson Fury dan Deontay Wilder akan bertanding di MGM Arena. (AP Photo/Isaac Brekken)

Bagi Wilder sendiri, kekalahan ini merupakan tamparan besar dalam kariernya. Pasalnya, ini merupakan kekalahan pertama yang dia alami dalam satu dekade terakhir.

Tak hanya itu, kekalahan dari Fury ini juga semakin menyakitkan bagi Wilder. Sebab, ini pertama kalinya dia jatuh mencium kanvas.

Kemenangan Pertama Fury atas Wilder

Tyson Fury Sukses Taklukkan Tom Schwarz dalam 2 Ronde
Tyson Fury (AP Photo/John Locher)

Sementara itu, bagi Fury ini menjadi kemenangan pertama atas Wilder. Sebelumnya, Desember 2018, Wilder dan Tyson Fury bermain imbang dalam 12 ronde.

Sebelum duel ini, Fury menegaskan tidak ingin pertarungan berakhir seperti pertemuan mereka dua tahun lalu.

Fury Dapat Rp 1,9 Triliun

Berkat kemenangan ini, Tyson Fury berhak mengantongi uang sebesar 138 juta dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp 1,9 triliun.

Sebelum pertarungan, kedua petinju ini saling melemparkan ejekan, yang semakin membuat menarik duel ini. Kemenangan ini membuktikan Tyson Fury layak menjadi lawan bagi Anthony Joshua.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya