Lionel Messi Diklaim Lebih Baik dari Maradona

Jose Luis Chilavert mengklaim Lionel Messi lebih baik dari Maradona karena telah memenangkan banyak trofi dalam kariernya.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 10 Jul 2020, 18:20 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2020, 18:20 WIB
Top Skor Sementara La Liga, Gol Lionel Messi Belum Tertandingi
1. Lionel Messi (21 gol) - Meski tidak mencetak gol di laga pekan ke-30 saat Barcelona melawan Sevilla, Lionel Messi tetap berada di puncak top skor sementara Liga Spanyol dengan raihan 21 gol. (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona - Lionel Messi telah dibandingkan dengan Diego Maradona pada beberapa kesempatan di masa lalu. Ia diyakini telah melampau prestasi Maradona.

Tapi, Lionel Messi belum memenangkan gelar juara bersama Timnas Argentina. Ini berbeda dengan Maradona yang telah memenangkan trofi Piala Dunia untuk Timnas Argentina pada 1986. Karena itu, Messi harus memenangkan trofi Piala Dunia untuk dianggap sebagai pemain terbesar dalam sejarah.

Namun, tidak demikian di mata Jose Luis Chilavert. Mantan kiper Timnas Paraguay itu mengklaim Messi lebih baik daripada Maradona.

Chilavert mengatakan Lionel Messi telah memenangkan banyak trofi dalam kariernya. Prestasi itu membuat Maradona di bawah bayang-bayang bintang Barcelona tersebut.

"Maradona bahkan tidak memenangkan satu persen pun dari apa yang dimenangkan Lionel Messi dan untuk alasan itu, Lionel Messi lebih baik. Dia adalah yang terbaik dalam sejarah," kata Chilavert dalam wawancara dengan stasiun Radio Chile, Radio Cooperativa.

 

 

Saksikan Video Lionel Messi di Bawah Ini

Kecam Maradona

Gaya Nyentrik Maradona Saat Saksikan Piala Dunia 2018
Mantan bintang sepak bola, Diego Maradona menyapa penonton saat menyaksikan laga antara Argentina dan Kroasia dalam penyisihan Grup D Piala Dunia 2018 di Nizhny Novgorod Stadium, Nizhny Novgorod, Rusia, Kamis (21/6). (AP Photo/Ricardo Mazalan)

Dalam wawancara ini, Chilavert juga mengecam Maradon karena menerima peran sebagai duta besar dan administrasi dari Presiden FIFA Gianni Infantino pada 2017. Dia menyebut legenda Argentina itu sebagai boneka eksekutif FIFA.

"Maradona masih keset Infantino," kecam Chilavert yang kerap mencetak gol dari tendangan bebas dan penalti saat masih bermain.

 

 

Bermain Hingga 2025

Tak hanya memenangkan banyak gelar, Lionel Messi juga dinilai sebagai pemain cerdas. Penilaian itu dilontarkan Luis Garcia.

"Dia menunjukkan mengapa dia sangat cerdas. Dia menyesuaikan permainannya dengan apa yang dibutuhkan tim di setiap pertandingan," ucap mantan pemain Liverpool dan Barcelona itu.

"Saya bisa melihatnya bermain pada 2025, dengan mudah!" pungkas Garcia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya