Presiden Barcelona Tak Melihat Keinginan Lionel Messi untuk Hengkang

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, percaya Lionel Messi akan bertahan di Camp Nou sampai gantung sepatu.

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 08 Jul 2020, 21:30 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2020, 21:30 WIB
Lionel Messi
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, yakin Lionel Messi bakal pensiun di Camp Nou. (AFP/STR)

Barcelona - Barcelona tak mengkhawatirkan masa depan Lionel Messi. Presiden klub, Josep Maria Bartomeu, yakin pihaknya bakal menambah durasi kontrak untuk Messi.

Nama Lionel Messi dalam beberapa hari terakhir menjadi perbincangan. Hal itu terjadi karena kontrak pemain yang akrab disapa La Pulga itu menyisakan satu tahun lagi bersama Barcelona.

Sejumlah klub elite Eropa juga mulai dikaitkan dengan masa depan Lionel Messi. Contohnya adalah Inter Milan yang kabarnya siap dibantu sponsor untuk mendaratkan Messi ke Giuseppe Meazza pada musim panas ini.

Namun, keinginan Inter bakal sia-sia karena Barcelona bakal memperpanjang kontrak Messi. Bahkan, Presiden klub, Josep Maria Bartomeu, yakin pemainnya bakal pensiu di Camp Nou.

"Saya melihat Messi ingin bertahan di sini dan saya yakin dia bakal pensiun juga di sini seperti yang pernah dia katakan," kata Josep Maria Bartomeu kepada stasiun radio Catalan RAC1, seperti dikutip Football Espana, Rabu (8/7/2020).

"Dia sudah bertahun-tahun bermain sepak bola di sini dan saya tidak ragu dia akan bertahan di sini. Saya dan bersama Presiden lain setelah saya nanti, kami berkewajiban memperbaharui kontraknya," tegas Josep Maria Bartomeu.

Dalam proses perpanjangan kontrak Lionel Messi, Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu akan didampingi CEO Oscar Grau sebagai perwakilan klub. Mereka akan melakukan negosiasi dengan ayah dari Messi, Jorge.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Enggan Pensiun di Barcelona?

Perubahan Wajah Lionel Messi dalam Satu Dekade Lebih
Lionel Messi saat pertandingan Barcelona menghadapi Atletico Madrid di stadion Wanda Metropolitano, Madrid pada 24 November 2018. (AFP/Javier Soriano)

Keinginan Barcelona agar Lionel Messi pensiun di Camp Nou diyakini bakal sulit. Messi diyakini saat ini bukan fokus pada perpanjangan kontrak bersama Barcelona.

Messi berkeinginan untuk mempertahankan klausul yang memungkinkan untuk hengkang pada akhir musim apapun yang diinginkannya. Hal ini menjadi sinyal Messi tak punya keinginan pensiun di Barcelona.

Bukan rahasia lagi bila Messi ingin kembali ke Argentina di pengujung kariernya. Pemain 33 tahun itu ingin membela klub masa kecilnya yakni Newell's Old Boys.

Sumber: Football Espana

Disadur dari Bola.com (Zulfirdaus Harahap/Wiwig Prayugi, published 8/7/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya