Gelandang MU Ungkap Keinginan Pindah ke Real Madrid

Performa Pogba belum menjamin kepastian masih tetap tinggal bersama MU. Pemain berusia 27 tahun itu telah menjadi pemain kunci Setan Merah

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 09 Okt 2020, 08:30 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2020, 08:30 WIB
Bruno Fernandes dan Paul Pogba - Manchester United (MU)
Gelandang Manchester United (MU) Bruno Fernandes dan Paul Pogba saat menghadapi Sevilla di semifinal Liga Europa 2019/20. (foto: AP Photo/Martin Meissner, Pool)

Liputan6.com, Jakarta Gelandang Manchester United (MU) Paul Pogba pernah mengatakan bahwa dia 'bermimpi' ingin bergabung dengan Real Madrid.

Pemain internasional Prancis itu secara luas diperkirakan akan meninggalkan Old Trafford, markas MU, selama jendela transfer musim panas ini.

Namun, dampak finansial dari wabah virus Covid-19 membuat Madrid maupun Juventus tidak mampu untuk menandatangani pemenang Piala Dunia. Mereka ksulitan dalam soal dana.

Di sisi lain, pemain berusia 27 tahun itu telah menjadi pemain kunci Setan Merah sejak pulih dari cedera pergelangan kaki awal tahun ini.

Tapi, performanya itu menjamin kepastian masih tetap tinggal bersama MU. Masa depannya bersama tim Ole Gunnar Solskjaer sempat dipertanyakan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Simak Video Paul Pogba Berikut Ini


Mimpi

Manchester United
Gelandang Paul Pogba pada laga Liga Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Sabtu , 19 September 2020.. (Martin Rickett / Pool via AP)

Ketika ditanyai tentang kemungkinan pindah ke Bernabeu untuk bermain di bawah asuhan sesama mantan pemain Prancis Zinedine Zidane, Pogba mengungkapkan bahwa dia akan menyambut baik kepindahan ke Los Blancos pada tahap tertentu di masa depan.

"Zidane? Kita semua mendengarnya, banyak yang dikatakan. Balasan saya? Ya, setiap pemain sepak bola ingin bermain di Real Madrid. Itu mungkin mimpi. Itu mimpi bagi saya, kenapa tidak suatu hari nanti," kata Pogba kepada RMC Sport.


Opsi

Liga Inggris Tottenham Vs Man United
Gelandang Manchester United, Paul Pogba dilanggar pemain Tottenham Hotspur, Eric Dier dalam laga Liga Inggris di Stadion Tottenham, London, Jumat (19/6/2020). Manchester United (MU) berhasil mencuri poin di markas Tottenham Hotspur dengan skor imbang 1-1. (AP/Shaun Botterill, Pool)

"Seperti yang saya katakan, saya di Manchester dan saya mencintai klub saya. Saya tampil di Manchester, saya menikmati diri saya sendiri dan saya ingin melakukan segalanya untuk mengembalikan klub ke tempat yang seharusnya. semuanya, seperti rekan satu tim saya," kata Pogba

Kesepakatan Pogba dengan MU akan berakhir musim panas mendatang, meskipun juara Inggris 20 kali itu memiliki opsi untuk mengaktifkan 12 bulan lagi.


Diragukan

MU Bungkam Brighton
Gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba bersama rekan setim merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Brighton Albion dalam lanjutan Piala Liga di Stadion Falmer, Kamis (1/10/2020) dinihari WIB. MU menang 3-0 atas Brighton Albion. (Andy Rain/Pool via AP)

Masa depan Paul Pogba di MU masih diragukan. Tapi, agen Pogba, Mino Raiola, baru-baru ini, pemain Timnas Prancis itu akan tetap di Old Trafford musim panas ini.

Namun, Murphy tidak yakin itu akan terjadi. "Saya tidak tahu kenapa, sesuatu memberitahuku ..." kata mantan pemain Liverpool itu.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya