Penyebab MU Gagal Rekrut Dembele dari Barcelona

Dembele belakangan jadi incaran MU setelah gagal mendapatkan buruan utama Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.

oleh Thomas diperbarui 07 Okt 2020, 17:30 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2020, 17:30 WIB
Barcelona, Sevilla, Piala Super Spanyol
Gelandang Barcelona, Ousmane Dembele, (AP/Mosa'ab Elshamy)

Liputan6.com, Barcelona- Manchester United (MU) gagal mendapatkan winger Barcelona Ousmane Dembele di hari terakhir bursa transfer musim panas 2020, 5 Oktober kemarin. Dembele akhirnya tetap bertahan di Barcelona.

Dembele belakangan jadi incaran MU setelah gagal mendapatkan buruan utama Jadon Sancho dari Borussia Dortmund. MU mengusahakan kepindahan Dembele di hari terakhir bursa transfer musim panas 2020.

Sayangnya MU akhirnya gagal mendatangkan Dembele. Setan Merah hanya merekrut bek kiri Alex Telles dan penyerang Edinson Cavani pada 5 Oktober 2020.

Media Spanyol AS melaporkan penyebab gagalnya transfer Dembele ke MU dikarenakan pemain asal Prancis itu sendiri. Dembele menolak pindah ke Old Trafford. Dia lebih memilih tetap di Nou Camp.

Barcelona pun marah besar dengan Dembele karena pemain 23 tahun itu ngotot bertahan meski sudah diinformasikan pelatih Ronald Koeman tak masuk perencanaan dan dipersilahkan pindah ke MU.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Menarik ini


Depay

5 Pemain yang Bakal Ditendang Ronald Koeman dari Barcelona
Ousmane Dembele (AFP/Lluis Gene)

Kegagalan Barcelona melepas Dembele ke MU berpengaruh pada aktivitas pembelian pemain Blaugrana. Koeman gagal mendapatkan penyerang incarannya Memphis Depay dari Olympique Lyon.

Barcelona tak bisa merekrut Depay karena terlebih dahulu harus melego pemainya. Penjualan Dembele-lah yang bisa membantu Barcelona mendatangkan Depay.


Pembelian Gagal

Dembele dibeli Barcelona tahun 2017 dari Dortmund. Dembele direkrut dengan memecahkan rekor transfer Barcelona dengan harapan untuk menggantikan Neymar yang hijrah ke Paris Saint Germain.

Sayangnay Dembele gagal bersinar di Barcelona. Dembele lebih banyak absen karena serangkaian cedera. Dembele baru membuat 19 gol dari 75 laga sejak 2017.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya