Marc Marquez Tak Akan Tampil di MotoGP Eropa, Sampai Akhir Musim?

Marc Marquez makin kencang diisukan tak akan tampil hingga akhir musim karena cedera di lengan kanannya belum pulih.

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Nov 2020, 16:00 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2020, 16:00 WIB
Emilio Alzamora
Emilio Alzamora dan Marc Marquez. (Twitter)

Liputan6.com, Jakarta Repsol Honda kembali mengeluarkan pernyataan kalau Marc Marquez tak akan tampil di MotoGP Eropa yang akan berlangsung akhir pekan ini. Bahkan ada indikasi Marquez bakal sama sekali tidak tampil hingga sisa musim ini.

Kabar beredar jelang bergulirnya MotoGP Eropa di sirkuit Ricardo Tormo akhir pekan ini. Seperti dilansir media Spanyol dan juga Stefan Bradl, Marc Marquez disebutkan tak mungkin lagi membalap musim ini.

MotoGP 2020 menyisakan tiga seri lagi. Satu seri di Portimao menjadi seri terbaru dari seluruh jadwal yang ada.

Awalnya, Marc Marquez diduga akan tampil di seri terakhir MotoGP Portugal di sirkuit Portimao. Namun kabar terakhir menyebutkan, hal ini masih sulit terjadi.

Selain itu, tak ada video-video Marquez berlatih dengan motokros. Ini rutinitas yang kerap dilakukannya sebelum tampil di MotoGP.

 

Saksikan Video MotoGP di Bawah Ini:

Operasi Ketiga

Stefan Bradl dan Alex Marquez
Duo Repsol Honda, Stefan Bradl dan Alex Marquez. (ANDREAS SOLARO / AFP)

Marquez juga sebelumnya diberitakan akan menjalani operasi ketiga di lengan kanannya. Tapi kabar ini langsung dibantah Repsol Honda.

"Kabar pemulihan Marquez sudah sesuai yang direncanakan. Karena pemulihan ini lama dan rumit, Marquez dan orang-orang dalam tim tak perlu khawatir," bunyi pernyataan Honda.

Marquez sudah jalani operasi kedua untuk memasukkan kembali plat titanium yang rusak dari latihan pertama. Namun belum ada kabar jelas bagaimana hasil operasi kedua.

 

 

Harapan

Stefan Bradl
Stefan Bradl masih berperan sebagai pengganti Marc Marquez di MotoGP Austria nanti (Joe Klamar/AFP)

Sejauh ini, Marquez hanya mengungkapkan harapan besarnya bisa tampil di MotoGP Portimao. Meski belum ada keputusan apakah dia tampil pada balapan 22 November nanti.

"Saya berharap bisa ikut di balapan nanti," ujarnya.

 

Hasil Lebih Baik

 

Sementara itu, pembalap pengganti Marquez, Stefan Bradl berharap bisa meraih hasil bagus di MotoGP Eropa. Dia mengatakan sudah pernah melakukan tes di Valencia.

"Kami sudah melakukan tes di Valencia di masa lalu. Kami juga alami perkembangan di Aragon.Saya pikir kami bisa dapat hasil bagus akhir pekan ini," ujarnya.

Jadwal MotoGP Eropa

Jumat (6/11/2020)

15:55 - 16:40: FP1

20:10 - 20:55: FP2

 

Sabtu (7/11/2020)

15:55 - 16:40: FP3

19:30 - 20:00: FP4

20:10 - 20:25: Kualifikasi 1

20:35 - 20:50: Kualifikasi 2

 

Jadwal MotoGP Eropa

Minggu (8/11/2020)

15:40 - 16:00: Pemanasan

20:00: Balapan

Live: Trans 7/MotoGP.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya