Liputan6.com, London - Antonio Rudiger kesulitan mendapatkan menit bermain di Chelsea pada era Frank Lampard. Tapi, sejak kedatangan manajer baru Thomas Tuchel, mantan pemain AS Roma itu sekarang menjadi pilihan utama di lini pertahanan The Blues.
Rudiger dispekulasikan akan meninggalkan Chelsea dalam dua musim terakhir. Namun, hingga kini pemain timnas Jerman itu masih berada di Stamford Bridge.
Baca Juga
Dengan kontraknya yang akan berakhir pada 2022, pemain berusia 27 tahun tersebut sepertinya telah memberi kode kepada manajamen Chelsea bahwa dia ingin tetap bertahan. "Di dalam diri saya, saya selalu tenang dan santai, saya akan sangat jujur," kata Rudiger.
Advertisement
"Saya tidak menjadi gila karena saya tak bermain di awal dan ketika Anda tidak berada dalam skuat, Anda berpikir 'oh wow, apa yang terjadi? Tapi kemudian tiba-tiba saya kembali ke tim dan mendapat beberapa pertandingan, " ucap Rudiger kepada Sky Sports News seperti dikutip oleh Sportsmole.
"Sejak saat itu, isi pikiran saya adalah 'Saya tinggal di sini bersama Chelsea dan mencoba memperjuangkan tempat saya'. Di pertandingan terakhir Frank Lampard, saya menampilkan lebih banyak lagi," tambahnya.
Saksikan Video Chelsea di Bawah Ini
Tidak akan pergi
Rudiger mengatakan situasi yang dialami Lampard di Chelsea tidak akan membuatnya meninggalkan klub dan ingin tetap bertahan.
"Lampard bertahan atau keluar, saya akan tetap bertahan. Masalahnya adalah saya tidak bisa memberi diri saya kontrak baru. Pembicaraan harus datang dari dewan, dari Marina [Granovskaia], saya sangat tenang dalam hal itu." pungkasnya.
Antonio Rudiger telah bermain selama 90 menit penuh dalam enam pertandingan terakhir Chelsea di Premier League, termasuk penampilan keempatnya bersama Thomas Tuchel secara berturut-turut.
Source: Sportsmole, Sky Sports News
(AKBAR BINTANG FAHRIZAL)
Advertisement