Timnas Indonesia Tahan Thailand, Evan Dimas: Terima Kasih Shin Tae-Yong

Evan Dimas menjadi bintang saat Timnas Indonesia menahan Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

oleh Thomas diperbarui 04 Jun 2021, 08:30 WIB
Diterbitkan 04 Jun 2021, 08:30 WIB
Foto: Imbangi Skuat Gajah Putih, Timnas Garuda Raih Poin Pertamanya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia
Upaya Timnas Indonesa untuk menyamakan kedudukan masih melebar lewat peluang Evan Dimas pada menit ke-53. Permainan Thailand kini menggunakan sekema set-piece dan umpan-umpan diagonal. Mereka memanfaatkan kelebihan postur tubuh pemainnya untuk bola-bola tinggi. (Foto: Dok. PSSI)

Liputan6.com, Jakarta- Timnas Indonesia sukses menahan imbang Thailand 2-2 pada lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Kamis (3/6/2021) malam WIB. Gelandang Evan Dimas Darmono jadi bintang lapangan.

Pada laga yang digelar di Al-Maktoum Stadium, Dubai itu, Indonesia sempat dua kali tertinggal. Namun skuat Garuda pantang menyerah dan bisa membalas lewat I Kadek Agung dan Evan Dimas.

Ini menjadi poin pertama timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia setelah kalah lima kali beruntun. Namun Indonesia masih terpuruk di dasar klasemen.

Di laga melawan Thailand, Evan Dimas terpilih sebagai pemain terbaik. Evan berterima kasih kepada pelatih Shin Tae-yong dan rekan-rekannya.

"Saya berterima kasih kepada coach dan jajarannya. Kedua kepada teman-teman semua yang bekerja keras pada pertandingan ini. Tanpa coach dan teman-teman saya juga tidak akan menjadi man of the match," kata Evan.

"Semoga teman-teman tidak cepat puas karena perjuangan belum selesai. Semoga kami lebih baik lagi di pertandingan berikutnya," tutur Evan.

 

Saksikan Video Menarik Ini

Dua Laga Lagi

Foto: Imbangi Skuat Gajah Putih, Timnas Garuda Raih Poin Pertamanya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia
Akhirnya pada menit ke-59, Evan Dimas berhasil memaksa Kiper Thailand, Siwarak Tedsungoen, memungut bola dari gawangnya. Umpan terobosan ciamik Egy Maulana ke kotak pinalti berhasil dituntaskan Evan Dimas yang lolos dari jebakan offside. Indonesia Imbang 2-2 atas Thailand. (Foto: Dok. PSSI)

Setelah menghadapi Thailand, Timnas Indonesia menyisakan dua pertandingan lagi di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Dua laga itu ialah kontra Vietnam (7/6/2021) dan Uni Emirat Arab (11/7/2021).

Timnas Indonesia sendiri sudah dipastikan tidak akan lolos ke fase selanjutnya. Indonesia sudah tidak bisa mengejar Vietnam, UEA dan Thailand.

Apresiasi

Shin Tae-yong sendiri juga puas dengan performa anak asuhnya saat melawan Thailand.

"Saya sangat mengapresiasi pemain. Mereka sangat bekerja keras walau hanya satu orang, Evan Dimas, yang berpengalaman di laga internasional," kata Shin Tae-yong.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya