Jadi Striker Andalan Persib Bandung di BRI Liga 1 2021/2022, Simak Profil Wander Luiz di Sini!

Saksikan pertandingan Persib Bandung dengan nonton link live streaming BRI Liga 1 2021/2022 platform Vidio.com ekslusif Champions TV.

oleh Isyhari Maheswar diperbarui 17 Agu 2021, 17:02 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2021, 14:00 WIB
Wander Luiz, Persib Bandung
Striker Persib Bandung. Wander Luiz. (Bola.com/Erwin Snaz)

Liputan6.com, Jakarta Striker Persib Bandung, yang berhasil menduduki posisi nomor satu berdasarkan top skor sementara Liga 1 2020 kemarin dengan mencetak 4 gol selama laga pertandingan bergulir, Wander Luiz berharap pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 tidak ditunda lagi.

Melansir dari situs resmi Persib Bandung, Wander Luiz mengatakan pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 indonesia sangat ditunggu-tunggu olehnya karena ia mengharapkan pertandingan ini dapat terlaksana kembali.

"Kabar seperti ini selalu menjadi hal yang bagus dan menambah motivasi Anda. Mari berharap, Liga bisa benar-benar bergulir. Sebelum itu saya berusaha berpikir positif," kata Wander Luiz dikutip dari sumber Persib Bandung pada Senin 16 Agustus 2021.

"Saya masih percaya, tahun ini Liga bisa bergulir. Bermain sepakbola adalah pekerjaan kami. Karena dengan ini kami bisa menyenangkan banyak orang. Inilah kenapa penting agar Liga bisa kembali bergulir," sambungnya.

Perjalanan Karier Wander Luiz

Wander Luiz
Striker Persib Bandung, Wander Luiz. (Bola.com/Erwin Snaz)

Berdasarkan sumber Tranfermark, Wander Luiz mengawali karirnya sebagai pesepak bola pertama kali di klub-klub Brazil. Sejak muda dia membela klub Victoria Da Conquista (Brazil) pada tahun 2014.

Selang setahun dalam waktu yang tidak lama, Luiz pindah ke lain hati membela klub yang lebih kecil yakni Santa Rita (Brazil) di tahun 2015.

Pada klub tersebut dia juga tidak langgeng, dia pindah kembali ke klub lamanya Victoria Da Conquista (Brazil) selama dua tahun dari tahun 2016 sampai 2018.

Di klub-klub Brazil karirnya belum beruntung. Dia mencoba melebarkan sayap karirnya di liga Vietnam. Klub pertama saat bergabung di liga Vietnam adalah Long An FC (Vietnam) pada tahun 2017.

Sama seperti perjalanan di klub Brazil, di awal karirnya di liga Vietnam dengan Long An FC dia hanya bertahan setahun saja.

Tak lama ia meninggalkan Long An FC dia dipersunting klub Quang Nam (Vietnam) pada tahun 2018. Bersama Quang Nam dia hanya menikmati dua pertandingan saja dan langsung berlabuh ke klub Ca Tho FC (Vietnam) di tahun yang sama.

Berdasarkan laporan Soccerway, selama membela klub ketiga asal Vietnam tersebut, Wander Luiz bermain sebanyak 22 pertandingan di Liga 1 Vietnam dengan mencatatkan 13 gol dan satu assist.

Sukses membela Ca Tho FC (Vietnam), tahun 2019 Wander Luiz bergabung dengan klub raksasa Vietnam  yaitu Becamex Binh Duong.

Bergabung di Becamex Binh Duong (Vietnam) Wander Luiz bertugas sebagai striker dengan penampilan sebanyak 22 kali dengan 6 gol sepanjang mengikuti pertandingan bersama Becamex Binh Duong (Vietnam).

Di tahun 2020 sampai 2021, Wander Luiz datang ke Indonesia bergabung dengan Persib Bandung. Bersama skuad maung Bandung ini Luiz berhasil menjadi pemain nomor satu berdasarkan top skor Liga 1 indonesia 2020.

 Wander Luiz menyumbangkan 4 gol dari 3 laga pertandingan bersama Persib Bandung.  Penasaran dengan biodata Wander Luiz pesepak bola andalan klub maung Bandung? Simak selengkapnya dibawah ini :

Biodata Wander Luiz Persib Bandung

FOTO: 4 Pemain Persib yang Bisa Mengubur Mimpi Persija Juara Piala Menpora
Wander Luiz - Bomber asal Brasil ini cukup handal dalam penguasaan bola dan duel udara. Lini pertahanan Persija harus menjaga ketat striker yang terkenal lincah dan tajam di depan gawang. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Nama Lengkap : Wander Luiz Queroz Diaz

Tempat Tanggal Lahir : Espirito Sonto, 17 Februari 1992

Tinggi :190 cm

Posisi : Penyerang

Klub : Persib Bandung

Nomor Punggung : 9

Kaki Dominan : Kiri

Perjalanan Karir

·         2014 – 2015 : Victoria Da Conquista (Brazil)

·         2015-2016 : Santa Rita (Brazil)

·         2016 – 2018 : Victoria Da Conquista (Brazil)

·         2018 : Long An FC (Vietnam)

·         2018 : Quang Nam (Vietnam)

·         2018 : Ca Tho FC (Vietnam)

·         2019 : Becamex Binh Duong (Vietnam)

·         2020-2021 : Persib Bandung

Saksikan pertandingan Persib Bandung dengan nonton link live streaming BRI Liga 1 2021/2022 paltform Vidio.com ekslusif Champions TV.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya