Liputan6.com, London - Chelsea akan menjamu Manchester United pada laga lanjutan Liga Inggris. Laga bigmatch ini bakal dimainkan di Stamford Bridge, Minggu (28/11/2021) pukul 23:30 WIB.
Legenda Chelsea Petr Cech menekankan MU tidak boleh diremehkan. Ia secara khusus fokus pada perubahan pola pikir para pemain Setan Merah setelah muncul laporan Ralf Rangnick menjadi manajer sementara.
Baca Juga
Sejak memecat Ole Gunnar Solskjaer pada pekan lalu, Man Utd terus mencari manajer sementara. Kabar yang beredar, Ralf Rangnick setuju mengambil posisi itu hingga akhir musim ini dan melanjutkan sebagai konsultan selama dua tahun di Old Trafford.
Advertisement
"Kami memiliki pepatah dalam bahasa Ceko: 'Sapu baru menyapu lebih baik'. Selalu sulit ketika Anda bermain dengan tim yang memiliki manajer baru," kata Petr Cech seperti dikutip Sportskeeda.
"Itulah yang diharapkan Manchester United: ketika Anda mendapatkan penggant manajer, Anda selalu memiliki reaksi. Tiba-tiba, semua orang mulai dari tempat yang sama lagi."
"Manajer baru membawa ide-ide baru tentang tim, taktik, strategi. Bahkan jika hanya manajer yang pergi, dan semua orang tetap di tempatnya, Anda masih bisa merasakan awal yang baru," ucap Cech, yang kini menjabat direktur teknis dan kinerja untuk Chelsea.
Motivasi baru
Cech mengatakan Ralf Rangnick akan memberi insentif dan motivasi baru buat para pemain MU untuk tampil lebih baik. "Ada perubahan energi dan ini menciptakan kesulitan bagi tim yang menghadapinya," kata mantan kiper yang pernah empat kali membawa Chelsea juara Liga Inggris itu.
"Yang dikhawatirkan adalah Anda mungkin menemukan tim yang lebih termotivasi dan mendapat sedikit lebih percaya diri di awal."
"Jika tidak, terserah Anda seberapa baik Anda bermain, seberapa baik Anda beradaptasi, dan seberapa baik Anda mengontrol permainan," pungkasnya.
Advertisement
Chelsea diunggulkan
Chelsea punya rekor pertahanan terbaik di lima liga teratas Eropa pada musim ini. The Blues hanya kebobolan empat gol. Pasukan Thomas Tuchel pun pantas duduk di puncak klasemen Liga Inggris.
Sementar MU di posisi kedelapan klasemen dengan tertinggal 12 poin dari Chelsea. Kabar Rangnick bergabung dengan United berpotensi menjadi dorongan besar bagi Cristiano Ronaldo cs.
Mereka belum mulai bermain di bawah asuhannya, Michael masih Carrick akan bertanggung jawab untuk laga melawan Chelsea. Karena itu, The Blues lebih difavoritkan untuk memenangkan laga ini ketimbang MU kendati memiliki sejumlah pemain kunci yang cedera.