Wanita Ini Menolak Jadi Pesepak Bola Terseksi di Dunia

Ana Maria Markovic lahir di Split, Kroasia, 22 tahun lalu. Namun saat remaja dia dan keluarganya pindah ke Swiss. Markovic mulai mengenal sepak bola saat berusia 14 tahun. Dalam sebuah wawancara, Markovic mengaku tertarik setelah melihat kemajuan sepak bola putri belakangan ini.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 17 Jun 2022, 23:00 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2022, 23:00 WIB
Ana Maria Markovic - Ana Markovic - Timnas Kroasia
Ana Maria Markovic atau Ana Markovic saat memperkuat timnas Kroasia. (foto: Instagram @anamxrkovic)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pesepak bola putri asal Kroasia, Ana Maria Markovic, merasa tersanjung ketika salah satu majalah menyebutnya cantik. Namun sikapnya berubah ketika media mulai melabelinya sebagai atlet seksi. 

Markovic seperti dilansir dari The Sun mengaku tidak suka dengan sebutan itu. Baginya seksi hanya soal penampilan dan sama sekali bukan cerminan utuh dari pribadinya secara keseluruhan. 

"Saya suka ketika artikel menyebut saya pemain sepak bola tercantik atau salah satu pesepak bola yang cantik, sebab saya senang mendengar kalau saya cantik," kata Markovic beberapa waktu lalu. 

"Lalu surat kabar muncul dengan menyebut saya atlet terkesksi, dan saya tidak suka itu," katanya.  

"Setelah itu, banyak orang menulis kepadaku seakan-akan mereka manajerku dan saya tahu persis apa yang mereka inginkan dariku. Mereka sama sekali tidak pernah melihatku bermain sepak bola dan hanya melihat luarnya saja. Bagi saya itu sangat disayangkan," ujar Markovic menambahkan. 

Markovic lahir di Split, Kroasia, 22 tahun lalu. Namun saat remaja dia dan keluarganya pindah ke Swiss. Markovic mulai mengenal sepak bola saat berusia 14 tahun. Dalam sebuah wawancara, Markovic mengaku tertarik setelah melihat kemajuan sepak bola putri belakangan ini. 

Saat ini, Markovic saat ini memperkuat klub Swiss, Grasshopper. Sementara di level timnas, wanita berusia 22 tahun menjadi bagian dari Kroasia. Tahun lalu, Markovic menjalni debutnya bersama timnas Kroasia. Saat itulah, parasnya yang terbilang cantik mulai menyita perhatian dari berbagai media.

 

 

Risih Sebutan Seksi

Ana Maria Markovic - Ana Markovic
Pemain Grasshopper Club Zurich Ana Maria Markovic atau Ana Markovic. (foto: Instagram @anamxrkovic)... Selengkapnya

Label seksi yang disematkan berbagai media secara tidak langsung ikut mendongkrak popularitasnya. Itu terlihat dari peningkatan jumlah pengikut di akun Instagram-nya yang sudah mencapai 600 ribu.

Awalnya, Markovic tidak terlalu mempermasalahkannya. Namun belakangan dia mulai merasa terganggu dengan sikap orang-orang yang hanya memandangnya dari penampilan fisik saja. 

"Saya pikir orang-orang harus mencari tahu lebih banyak sebelumnya dan melihat apa yang bisa saya lakukan dalam hal sepak bola," beber mantan pemain klub putri FC Zurich itu menegaskan.  

 

Pilih Bola Ketimbang Model

Ana Maria Markovic - Ana Markovic
Ana Maria Markovic atau Ana Markovic lebih suka disebut pesepak bola cantik daripada pesepak bola terseksi di dunia. (foto: Instagram @anamxrkovic)... Selengkapnya

 

Bagi Markovic, sepak bola menjadi pilihan utama ketimbang profesi lain, termasuk menjadi model. Hal ini terungkap dalam jawabannya saat ditanya apakah memilih menjadi model atau pemain Chelsea. 

"Tentu saja menandatangani kontrak dengan Chelsea," jawabnya dengan tegas. 

 

Penggemar Cristiano Ronaldo

Sebagai pesepak bola, Markovic ternyata sangat mengidolakan Luka Modric. Meski demikian, dalam wawancara dengan 20Min, Markovic juga mengaku sangat menyukai sosok Cristiano Ronaldo. 

"Modric sudah pasti jadi role model saya. Dia pesepak bola kelas dunia dan mewakili Kroasia. Ada banyak juga pemain hebat lainnya di antara wanita, seperti (Ramona) Bachmann, tapi pemain yang benar-benar menjadi favorit saya adalah Cristiano Ronaldo karena dia sangat disiplin," katanya. 

“Saya pikir, sangat penting bahwa Anda memberikan segalanya dalam olahraga dan memiliki pola pikir yang baik seperti dia," beber Markovic. 

 

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya