Link Live Streaming BRI Liga 1 Persija Jakarta vs Bhayangkara FC di Indosiar dan Vidio

Persija Jakarta bersua Bhayangkara FC pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Chandrabaga, Sabtu (3/9/2022) pukul 20.30 WIB. Pertandingan bisa Anda saksikan melalui siaran langsung Indosiar atau live streaming Vidio.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 03 Sep 2022, 19:00 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2022, 19:00 WIB
Liga 1 - Persija Jakarta Vs Bhayangkara FC
Liga 1 - Persija Jakarta Vs Bhayangkara FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta bersua Bhayangkara FC pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Chandrabaga, Sabtu (3/9/2022) pukul 20.30 WIB. Pertandingan bisa Anda saksikan melalui siaran langsung Indosiar atau live streaming Vidio.

Pelatih Persija Thomas Doll tidak mau pasukannya lengah setelah membukukan tiga kemenangan di BRI Liga 1.

"Saya berbicara dengan para pemain sebelum latihan. Terkadang setelah memenangi tiga pertandingan beruntun, konsentrasi dapat menurun. Tapi kami memiliki banyak pemain dnegan kepribadian bagus, banyak pemain berpengalaman," kata Doll pada konferensi pers sebelum laga.

Macan Kemayoran sedang dalam tren positif usai membekuk Rans Nusantara FC, Persita Tangerang, dan Arema Malang. Dalam tiga pertandingan tersebut, gelandang Jerman Hanno Behrens absen akibat cedera.

Namun, mantan pemain Hansa Rostock dan Nuremberg itu telah mengikuti latihan rutin dan berpeluang kembali dimainkan melawan Bhayangkara FC.

"Saya memiliki waktu untuk memikirkannya, tapi dia sudah berlatih. Hanno tidak lagi merasakan sakit seperti pada pekan lalu. Tidak ada risiko lagi," ungkap Doll.

"Kita lihat saja. Semuanya mungkin. Sebelumnya saya akan berbicara kepada tim dan semua orang bisa melihatnya pada daftar susunan pemain," pungkasnya.

Perkiraan Pemain dan Perfoma Tim

Liga 1 - Duel Pelatih - Persija Jakarta Vs Bhayangkara FC
Liga 1 - Duel Pelatih - Persija Jakarta Vs Bhayangkara FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Persija Jakarta (4-4-2): Andritany Ardhiyasa; Muhammad Ferarri, Ondřej Kúdela, Hansamu Yama Pranata, Firza Andika; Riko Simanjuntak, Hanif Abdurrauf Sjahbandi, Syahrian Abimanyu, Frengky Missa; Abdulla Yusuf Helal, Michael Krmencik

Bhayangkara FC (4-2-1-3): Awan Setho Raharjo; Putu Gede Juni Antara, Anderson Salles, Asyraq Gufron Ramadhan, Ruben Karel Sanadi; Muhammad Hargianto, Wahyu Subo Seto; Sani Rizki Fauzi; Antoni Nugroho, Youssef Ezzejjari, Younes Moukhtar

 

5 Pertemuan Terakhir

26/03/22: Bhayangkara FC vs Persija 1-1

11/12/21: Persija vs Bhayangkara FC 0-0

31/03/21: Persija vs Bhayangkara FC 2-1

14/03/20: Bhayangkara FC vs Persija 2-2

04/12/19: Bhayangkara FC vs Persija 3-0

 

5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta

28/08/22: Arema FC vs Persija 0-1

24/08/22: Persija vs Persita 1-0

20/08/22: Rans Nusantara vs Persija 0-3

14/08/22: Persikabo vs Persija 1-1

05/08/22: PSM Makassar vs Persija 1-1

 

5 Pertandingan Terakhir Bhayangkara FC

28/08/22: Bhayangkara FC vs Persita 2-3

23/08/22: Persikabo vs Bhayangkara FC 0-1

19/08/22: Bhayangkara FC vs Persis 0-1

14/08/22: Dewa United vs Bhayangkara FC 2-0

07/08/22: Bhayangkara FC vs Persebaya 1-0

 

Link Live Streaming

Ilustrasi logo bri liga 1 liputan6
BRI Liga 1 2021/2022 (Liputan6.com/Abdillah)

Link live streaming Persija vs Bhayangkara, klik di sini...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya