Brasil Musuh Bebuyutan Argentina, Neymar Tetap Sanjung Lionel Messi Usai Juara Piala Dunia 2022

Neymar tetap mengucapkan selamat untuk Argentina yang berhasil jadi juara Piala Dunia 2022. Faktor Lionel Messi yang main di PSG turut membuatnya senang dengan keberhasilan Albiceleste ini.

oleh Defri Saefullah diperbarui 19 Des 2022, 18:30 WIB
Diterbitkan 19 Des 2022, 18:30 WIB
Foto: Lionel Messi Bersama Dua Trofi Bergengsi
Bintang Argentina sukses meraih pemain terbaik Piala Dunia 2022 usai mengantarkan Argentina juara. (Instagram/fifaworldcup)

Liputan6.com, Jakarta Neymar melupakan permusuhan antara Brasil dengan Argentina di lapangan saat event sepak bola dunia seperti Piala Dunia 2022. Bintang Brasil itu lebih suka melihat persahabatannya dengan bintang Argentina, Lionel Messi di PSG dan juga sebelumnya Barcelona.

Maka itu, Neymar tak keberatan saat mengucapkan selamat untuk keberhasilan Argentina. Secara khusus, dia menyatakan ini kepada Messi, teman bermain di PSG yang sudah dianggap sebagai saudara.

Argentina tampil luar biasa di final Piala Dunia 2022. Sempat memimpin terlebih dahulu lewat Lionel Messi dan Angel di Maria, Kylian Mbappe bikin fans Argentina cemas karena berhasil samakan skor jadi 2-2 lewat dua golnya.

Ini memaksa pertandingan ke babak tambahan. Di sini, Lionel Messi dan Kylian Mbappe kembali ambil panggung.

Messi sempat lambungkan asa Argentina untuk juara Piala Dunia 2022 tanpa penalti saat cetak gol di menit ke-108. Namun Mbappe lagi-lagi membungkam Argentina usai eksekusi penalti dengan baik di menit ke-118.

 

Tak Ada Pesan untuk Mbappe

Lionel Messi Sabet Gelar Pemain Terbaik Piala Dunia 2022
(kiri ke kanan) Enzo Fernandez meraih penghargaan pemain muda terbaik, Lionel Messi meraih penghargaan pemain terbaik, Emiliano Martinez meraih penghargaan kiper terbaik, dan Kylian Mbappe meraih penghargaan pencetak gol terbanyak berpose setelah pertandingan sepak bola final Piala Dunia 2022 antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 18 Desember 2022. (AP Photo/Manu Fernandez)

 

Uniknya, Neymar hanya memberi selamat kepada Messi. Padahal, dia juga satu tim dengan Kylian Mbappe di PSG.

Ini makin menguatkan perseteruan antara Neymar dengan Mbappe. Padahal Mbappe menorehkan prestasi yang sulit ditandingi di usia 23 tahun, cetak 3 gol di final Piala Dunia 2022.

"Selamat saudaraku," begitu tulis Neymar.

 

Berubah Pikiran

Lionel Messi Sabet Gelar Pemain Terbaik Piala Dunia 2022
Pemain ArgentinaLionel Messi memegang trofi penghargaan Bola Emas saat membelai trofi Piala Dunia 2022 usai melawan Prancis pada pertandingan sepak bola final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 18 Desember, 2022. Lionel Messi dinobatkan sebagai peraih Bola Emas atau Golden Ball sebagai perlambang pemain terbaik selama Piala Dunia 2022 setelah memimpin Argentina menaklukkan Prancis dalam babak final. (AP Photo/Hassan Ammar)

 

Sementara itu, Lionel Messi sepertinya berubah pikiran soal niat pensiun. Awalnya, duel final Piala Dunia 2022 menjadi laga terakhirnya untuk Argentina.

Namun setelah keberhasilan di Qatar, Messi masih berniat untuk main terus hingga Piala Dunia 2026. Piala Dunia nanti akan digelar di Kanada, Amerika Serikat dan Meksiko.

"Tidak, saya tak akan pensiun dari timnas Argentina," kata Messi kepada Tyc Sports.

"Saya ingin trus main sebagai juara Piala Dunia dengan jersey Argentina. Gila harus menempuh jalan seperti ini. Saya tahu Tuhan akan memberinya kepada saya, saya sudah merasakan itu."

Dipuji Ronaldo

Final Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis
Pemain Timnas Argentina, Lionel Messi mencetak gol ketiga Argentina ke gawang Timnas Prancis dalam laga final Piala Dunia 2022 di Lusail Stadium, Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022) malam WIB. (AP Photo/Martin Meissner)      

Sejumlah pesepak bola top maupun olahragawan lain langsung memberikan ucapan selamat kepada Messi. Salah satu sosok tak terduga yang ikut memberikan ucapan selamat adalah Ronaldo Luiz Nazario da Lima.

Pria asal Brasil itu mengesampingkan rivalitas negaranya dengan Argentina selama ini. Lewat media sosial, Ronaldo mengaku turut senang dengan keberhasilan Messi mengangkat trofi Piala Dunia.

Menurut Ronaldo, kehebatan pemain 35 tahun tersebut telah meluluhkan orang-orang dari Brasil sehingga mau turut mendukung Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022.

"Sepak bola yang dimainkan orang ini membuang persaingan apa pun ke sudut. Saya melihat banyak orang Brasil - dan orang-orang dari seluruh dunia - mendukung Messi di final yang menggetarkan ini," ucap Ronaldo.

"Perpisahan yang layak untuk seorang jenius yang, jauh melampaui menjadi bintang Piala Dunia, menjadi kapten sebuah era. Selamat Messi!" kata Ronaldo sembari mengunggah foto Messi mengangkat Piala Dunia 2022.

Lewati Prestasi Pemain Lain

Momen Manis Lionel Messi Bersama Keluarga Usai Argentina Juara Piala Dunia 2022
Pemain Argentina Lionel Messi memotret istrinya Antonela Roccuzzo yang memegang trofi Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Prancis pada pertandingan sepak bola final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 18 Desember 2022. Argentina menang 4-2 atas Prancis melalui drama adu penalti setelah pertandingan berakhir imbang 3-3. (AP Photo/Francisco Seco)

Trofi Piala Dunia 2022 menyusul sederet gelar bergengsi yang pernah didapat Messi. Mulai gelar juara liga, piala domestik, Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, Copa America hingga Finalissima sudah diraih Messi.

Dengan raihan sebanyak ini, Messi mengungguli prestasi Pele, Diego Maradona, Neymar, Kylian Mbappe, Cristiano Ronaldo, John Cruyff hingga Ronaldo Luiz Nazario de Lima.

Ronaldo, Cruyff dan Neymar belum bisa juara Piala Dunia. Sedangkan Maradona tak pernah membawa Argentina juara Copa Amerika. Ronaldo Luiz tidak pernah merasakan mengangkat trofi Liga Champions.

Adapun Mbappe hingga tahun 2022 juga tak bisa merebut Liga Champions. Tapi dengan usia baru 23 tahun dan main di tim bertabur bintang seperti Paris Saint German, tidak lama lagi Mbappe kemungkinan akan mengangkat trofi Si Kuping Besar.

Infografis Perang Bintang Top Skor dan Assist Argentina vs Prancis di Final Piala Dunia 2022
Infografis Perang Bintang Top Skor dan Assist Argentina vs Prancis di Final Piala Dunia 2022 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya