Baru Dimulai, Live Streaming Liga Italia Udinese vs AC Milan di Vidio

Pertandingan Udinese melawan AC Milan pada lanjutan Liga Italia Serie A 2022/2023 sudah berlangsung sejak 02.45 WIB.

oleh Thomas diperbarui 19 Mar 2023, 02:45 WIB
Diterbitkan 19 Mar 2023, 02:45 WIB
Akhirnya, AC Milan Lolos Ke Perempatfinal Besar Liga Champions Setelah Penantian 11 Tahun
Para pemain AC Milan melakukan selebrasi usai bertanding melawan Tottenham Hotspur pada pertandingan leg 2 babak 16 besar Liga Champions di stadion Tottenham Hotspur di London, Kamis (9/3/2023). Laga berakhir dengan skor 0-0 dengan Milan melaju 1- 0 secara agregat. (AP Photo/Hibah Alastair)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta- AC Milan harus tandang ke Udinese pada pekan pekan 27 Liga Italia Serie A 2022/2023 di Dacia Arena, Minggu (19/3/2023) dini hari WIB. I Rossoneri wajib membawa pulang tiga angka demi menjaga konsistensi setelah tampil bak yoyo selepas Februari 2023.

Dalam dua laga Liga Italia terakhir, AC Milan gagal menang. Mereka kalah dari Fiorentina dan ditahan imbang oleh tim papan bawah Salernitana. Akibatnya pasukan Stefano Pioli kini melorot ke posisi empat dengan 48 poin.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Milan saat dijamu Udinese jika tidak ingin terpental dari zona Liga Champions. Milan mengoleksi 48 angka, cuma unggul satu poin dan dua poin saja dari Roma dan Atalanta.

Posisi AC Milan akan semakin sulit jika hukuman pengurangan 15 poin yang diterima Juventus dibatalkan. Juve sedang menjalani proses banding dan dikabarkan sanksi bisa dihapus dalam waktu dekat.

Jika benar-benar terjadi, Milan bisa terpental dari empat besar klasemen Liga Italia 2022/2023. Saat ini Juve ada di posisi tujuh dengan 38. Andai ditambahkan 15 poin, Juve bisa melesat ke posisi dua.

Laga Liga Italia Serie A antara Udinese vs AC Milan akan berlangsung mulai 02.45 nanti malam. Pertandingan ini disiarkan Vidio. Link live streamingnya tersedia di halaman berikutnya:

Link Live Streaming Udinese vs AC Milan

Gelandang AC Milam, Charles De Ketelaere.
Gelandang AC Milam, Charles De Ketelaere, telah menjalani debut resminya bersama AC Milan pada pekan pertama Serie A kontra Udinese di San Siro, Sabtu (13/8/2022) malam WIB. (AFP/Miguel Medina)... Selengkapnya

Untuk menyaksikan live streaming pertandingan Liga Italia antara Udinese menjamu AC Milan di Vidio, silakan klik tautan berikut ini.

Susunan Pemain Udinese vs AC Milan

Udinese: Silvestri; Becao, Bijol, Perez; Ehizibue, Arslan, Walace, Lovric, Udogie; Pereyra; Beto

AC Milan: Maignan; Kalulu, Thiaw, Tomori; Saelemaekers, Bennacer, Tonali, Hernandez; Diaz, Rebic; Leao

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya