Tur Musim Panas LALIGA Ditutup dengan Lebih dari 100.000 Penonton

Secara total lebih dari 100.000 penggemar merasakan semangat klub-klub LALIGA di stadion di Guadalajara, Monterrey, dan San Francisco.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 09 Agu 2023, 23:08 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2023, 17:46 WIB
Atletico Madrid - Real Sociedad - LaLiga
Bek Atletico Madrid Javi Galan (kiri) berebut bola dengan penyerang Real Sociedad Mohamed Ali Cho dalam pertandingan persahabatan tur musim panas LaLiga yang berlangsung di stadion BBVA Bancomer, Monterrey, Meksiko, 2 Agustus 2023. (Julio Cesar AGUILAR/AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Tur Musim Panas LALIGA pertama berlangsung sukses. Secara total lebih dari 100.000 penggemar merasakan semangat klub-klub LaLiga di stadion di Guadalajara, Monterrey, dan San Francisco.

Tur yang menampilkan Atletico Madrid, Real Betis, Real Sociedad, dan Sevilla mempertemukan para penggemar LALIGA di Meksiko dan Amerika Serikat dalam empat pertandingan. ElGranDerbi dimainkan di Estadio Akron, Guadalajara, Meksiko.

Atletic Madrid vs Real Sociedad bermain di Estadio BBVA, Monterrey, Meksiko. Sementara dua laga yang dimainkan di Oracle Park, San Francisco, Amerika Serikat, adalah Real Sociedad vs Real Betis dan Sevilla kontra Atletico de Madrid.

Secara total lebih dari 100.000 penggemar memadati tribun ketiga stadion tersebut dengan lebih dari 30aktivitas berbeda yang melibatkan sponsor LALIGA, termasuk kunjungan ke markas EA SPORTS di SanFrancisco.

Ada juga acara dengan Sorare, Verizon, PUMA, Golball, CHUBB, Motorola, dan Camarena yang menyertakan pemain. Selain itu, klub mengunjungi tim lokal seperti Golden State Warriors danSan Francisco 49ers.a adalah aset terbesar.

 

 

Strategi LALIGA

Sevilla - Real Betis - LaLiga
Penyerang Sevilla Jesus Corona (kiri) berebut bola dengan pemain Real Betis Willian Jose dalam pertandingan persahabatan tur musim panas LaLiga di Stadion Akron di Guadalajara, Meksiko, 2 Agustus 2023. (ULISES RUIZ / AFP)... Selengkapnya

Tur Musim Panas LALIGA dengan sempurna melengkapi strategi LaLiga di Amerika Utara untukmemperluas basis penggemar kompetisi dan klub di Amerika Serikat dan Meksiko dalam menarikpenonton muda serta multikultural.

Bekerja sama dengan Relevent Sports, perusahaan media dan event sepak bola terkemuka di Amerika Utara, LaLiga Summer Tour adalah tur terbesar dan terlengkap yang pernah diselenggarakan di luar Spanyol.

"Edisi pertama Tur Musim Panas LaLiga bertujuan sebagai kesempatan untuk melihat semangat pertandingan klub kami di luar Spanyol dan sebagai dasar untuk edisi berikutnya," kata Boris Gartner, CEO LaLiga Amerika Utara.

"Ini adalah langkah penting dalam menunjukkan dan memperkuat ekspansi internasional LaLiga, baik di Meksiko maupun Amerika Serikat, yang merupakan dua wilayah strategis bagi sebagian besar klub LaLiga."

"Kami akan terus bekerja untuk mendekatkan kompetisi ini kepada para penggemar kami dan terus menciptakan inisiatif -seperti Tur Musim Panas LaLiga - untuk membawa klub-klub terbaik ke Amerika Utara," pungkas Boris.

Peringkat

ilustrasi La Liga
ilustrasi La Liga (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya