Hasil Latihan Resmi MotoGP Qatar: Raul Fernandez Tak Disangka Jadi Yang Tercepat, Marc Marquez Lolos Kualifikasi 2

Raul Fernandez dari RNF Aprila menjadi yang tercepat pada latihan resmi MotoGP Qatar. Ini menjadi prestasi tercepat pertama di kariernya, sedangkan Marc Marquez selamat posisi ke kualifikasi 2.

oleh Defri Saefullah diperbarui 18 Nov 2023, 07:26 WIB
Diterbitkan 18 Nov 2023, 07:22 WIB
Raul Fernandez, MotoGP Qatar
Pembalap RNF Aprilia Raul Fernandez berhasil menjadi yang tercepat di sesi latihan resmi MotoGP Qatar sehingga langsung lolos kualifikasi 2 (AFP)

Liputan6.com, Jakarta Pembalap RNF Aprilia Raul Fernandez tak disangka berhasil menjadi yang tercepat pada latihan resmi MotoGP Qatar yang berlangsung di sirkuit Losail, Jumat atau Sabtu (18/11/2023) WIB. Dia mencatatkan waktu tercepat dengan 1 menit 52,843 detik.

Dia ungguli Fabio Di Giannantonio di posisi dua dan Maverick Vinales pembalap Aprilia Racing yang ada di posisi ketiga. Jorge Martin unggul tipis dengan menempati posisi 7, sedangkan Francesco Bagnaia ada di posisi 8.

Kabar gembira terjadi saat Marc Marquez berhasil menembus kualifikasi 2 karena finis di posisi ke-10. Ini menjadi penantian cukup lama bagi Marquez yang bertekad tampil bagus di sesi terakhir bersama Repsol Honda musim ini.

Sejak awal, Raul Fernandez berhasil memimpin jadi pembalap yang tercepat pada sesi latihan resmi MotoGP Qatar ini. Semua pembalap berhasil merasakan grip lebih baik di latihan sore dibandingkan latihan pagi atau FP1.

Namun catatan waktu Fernandez berhasil dilewati oleh Maverick Vinales dengan 1 menit 54,148 detik pada awal sesi latihan resmi MotoGP Qatar.

Setelah itu terjadi susul menyusul waktu antara Maverick Vinales dan Miguel Oliveira. Lima menit terakhir, Raul Fernandez berhasil melewati waktu keduanya di latihan bebas MotoGP Qatar.  

 

Hasil Latihan Resmi MotoGP Qatar, Yang Lolos ke Kualifikasi 2

Raul Fernandez, MotoGP Qatar
Pembalap RNF Aprilia Raul Fernandez berhasil menjadi yang tercepat di sesi latihan resmi MotoGP Qatar sehingga langsung lolos kualifikasi 2 (AFP)

 

Posisi-Pembalap-Negara-Tim-Waktu-Lap Terbaik/Jumlah Lap-Top Speed

1 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22) 1'52.843s 17/20 341k

2 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) +0.049s 13/18 340k

3 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP23) +0.093s 15/19 344k

4 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +0.112s 19/20 350k

5 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP23) +0.190s 18/19 346k

6 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +0.251s 26/26 346k

7 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23) +0.352s 20/21 347k

8 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) +0.359s 18/19 346k

9 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)* +0.446s 19/21 341k

10 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.480s 15/20 342k

 

Hasil Latihan MotoGP Qatar, Harus Mulai dari Kualifikasi 1

Jack Miller, MotoGP Qatar
Pembalap Factory KTM Racing, Jack Miller (AFP)

 

Posisi-Pembalap-Negara-Tim-Waktu-Lap Terbaik/Jumlah Lap-Top Speed

11 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) +0.494s 14/18 345k

12 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22) +0.718s 16/20 340k

13 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.721s 14/18 342k

14 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16) +0.853s 12/14 346k

15 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +0.861s 18/23 348k

16 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23) +0.935s 15/16 345k

17 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) +1.078s 15/16 346k

18 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23) +1.094s 22/22 346k

19 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22) +1.162s 10/20 345k

20 Iker Lecuona SPA LCR Honda (RC213V) +1.411s 20/22 344k

21 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.417s 11/20 347k

22 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +1.598s 18/22 341k

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya