Liputan6.com, Jakarta Manchester City dikabarkan selangkah lagi mendapatkan Claudio Echeverri dari River Plate. Ahli transfer asal Italia, Fabrizio Romano sudah mengkonfirmasi soal transfer ini.
Dia mengatakan, Manchester City sudah bertukar dokumen untuk memuluskan transfer Echeverri. Meski begitu, pemain yang digadang-gadang menjadi titisan Lionel Messi itu baru gabung dengan Man City pada Desember 2024 nanti.
Baca Juga
"Claudio Echeverri ke Manchester City, here we go! Ada dokumen yang sudah saling ditukar antara Man City dan River Plate untuk memastikan transfer," tulis Fabrizio Romano di akun X miliknya.
Advertisement
"Pemain Argentina kelahiran 2006 ini akan bertahan di River Plate sampai Desember 2024. Setelah itu dia akan terbang ke Eropa. Enam tahun kontrak untuk Echeverri."
Claudio Echeverri memang belum bisa main secara resmi untuk Manchester City. Sesuai peraturan FIFA, seorang pemain bisa pindah ke klub lain saat berusia genap 18 tahun.
Kehadiran bintang Argentina di Piala Dunia U-17 ini makin melengkapi wonderkid yang ada di Man City. Saat ini, banyak pemain muda Manchester City yang sudah diturunkan Josep Guardiola untuk main di Liga Inggris atau kompetisi lainnya.
Di sisi lain, bergabungnya Echeverri juga sudah mengubur harapan Barcelona untuk merekrut titisan Lionel Messi tersebut. Barca kalah cepat dan kurang dana untuk memastikan River Plate untuk melepas sang pemain.
Rumor Claudio Echeverri Sudah Beredar Beberapa Hari Lalu
Rumor soal kepastian Echeverri ke Manchester City sudah beredar sejak beberapa hari lalu. Menurut laporan The Guardian pada Kamis (28/12/2023), City sudah mencapai kesepakatan dengan River Plate soal mahar transfer Echeverri. The Citizens menebus Echeverri senilai 25 juta euro.
City sejak pekan lalu sudah menggenjot pembicaraan dengan River Plate soal transfer Claudio Echeverri. Mereka tak mau keduluan oleh Barcelona yang juga sangat berminat kepada pemuda Argentina tersebut.
River Plate tergoda menerima proposal dari City karena klub milik Sheikh Mansour itu bersedia meminjamkan Echeverri selama setahun lagi sebelum bergabung ke Etihad Stadium pada Januari 2025. Tapi transfer akan diresmikan Januari 2024.
Advertisement
Manchester City Pakai Cara Mirip Saat Boyong Julian Alvarez
Formula yang dilakukan City untuk Echeverri ini sudah pernah dilakukan pada Julian Alvarez. City merekrut striker Argentina itu di Januari 2022, tapi kemudian dipinjamkan lagi ke River Plate sebelum akhirnya pindah pada musim panas 2022.
Echeverri menarik perhatian banyak klub besar Eropa setelah bersinar di Piala Dunia U-17 2023. Meski gagal membawa Argentina juara, aksi Echverri selama di Indonesia begitu memukau.
Calon Penerus De Bruyne di Manchester City
City akan sangat membutuhkan Echeverri untuk menjadi pengganti gelandang serang asal Belgia, Kevin De Bruyne, yang saat ini sudah berusia 32 tahun. Selama ini City begitu bergantung pada seorang De Bruyne sebagai motor serangan.
Saat De Bruyne cedera, performa City merosot tajam. Seperti yang terjadi di bulan November dan Desember 2023 ini sehingga The Citizens harus rela kehilangan puncak klasemen Liga Inggris.
Advertisement