Lolos ke Final Piala Super Spanyol Usai Tekuk Atletico Lewat Drama 8 Gol, Carlo Ancelotti: Ini Murni DNA Real Madrid

Saling berbalas dan hujan gol mengiringi keberhasiln Real Madrid atasi Atletico Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol 2024 di Stadion Al Awal Park, King Saud University, Riyadh, Arab Saudi.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 11 Jan 2024, 08:30 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2024, 08:30 WIB
Foto: Melihat Perlawanan Sengit Atletico Madrid Sebelum Akhirnya Ditumbangkan Real Madrid di Piala Super Spanyol
Pemain Real Madrid merayakan gol ke gawang Atletico Madrid pada laga semifinal Supercopa de Espana 2023/2024 yang digelar di Al-Awwal Park, Riyadh, Kamis (11/1/2024). Lima gol Real Madrid masing-masing dicetak Antonio Rudiger dan Ferland Mendy di babak pertama, Dani Carvajal di babak kedua, serta bunuh diri Stefan Savic dan aksi Brahim Diaz di masa extra time. (AP Photo)

Liputan6.com, Jakarta Drama 8 gol mewarnai kemenangan Real Madrid atas Atletico Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol 2024. Los Blancos menang 5-3 pada laga di Stadion Al Awal Park, King Saud University, Riyadh, Arab Saudi, Kamis (11/1/2024).

Laga Derbi Madrid ini berlangsung sengit sejak awal laga, dengan kedua tim bermain agresif. Bahkan, pertandingan harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktu.

Usai pertandingan pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti berbicara kepada media setelah timnya bangkit dari ketertinggalan setelah gol awal Mario Hermoso dan berbalik menang.

“Ini bukan hal baru, ini murni DNA Real Madrid. Biarlah ini menjadi pengalaman belajar yang baik bagi para pemain muda: tim ini tidak pernah menyerah. Anda boleh kalah, tapi jangan pernah menyerah,” katanya.

Ancelotti juga sempat menjelaskan tentang pergantian pemainnya. Menurut dia, keberhasilan ini memberinya kepercayaan diri yang besar, karena mereka yang masuk sebagai pemain pengganti memenangkan pertandingan.

Ancelotti Khawatirkan Kondisi Pemain Jelang Final

Foto: Melihat Perlawanan Sengit Atletico Madrid Sebelum Akhirnya Ditumbangkan Real Madrid di Piala Super Spanyol
Pemain Real Madrid, Luka Modric, berusaha merebut bola dari pemain Atletico Madrid, Rodrigo De Paul, pada laga semifinal Supercopa de Espana 2023/2024 yang digelar di Al-Awwal Park, Riyadh, Kamis (11/1/2024). Los Blancos menang dengan skor 5-3. (AP Photo)

Namun, Ancelotti sempat mengkhawatirkan kondisi pemainnya terkait waktu pemulihan sebelum final Piala Super Spanyol 2024.

“Masih ada empat hari lagi, tapi kerusakannya sangat parah. Itu sangat sulit. Pertandingan berjalan bolak-balik, sangat kompetitif, dengan dua tim yang sering bertarung. Kami menang karena kami lebih energik pada akhirnya,” ujarnya.

Atletico Dinilai Ancelotti Punya Pemain Hebat

Piala Super Spanyol Real Madrid Vs Atletico Madrid
Atletico sendiri memberikan perlawanan sengit lewat aksi Mario Hermoso dan Antoine Griezmann di babak pertama serta bunuh diri Kepa Arrizabalaga di babak kedua. (Giuseppe CACACE / AFP)

Selanjutnya, Ancelotti sempat mengomentari laga yang harus diselesaikan lewat perpanjangan waktu. Dia mengaku kedua tim sangat kuat.

"Atleti hari ini bermain sangat baik, mereka membuat kami menderita dengan tekanan tinggi kami, karena mereka mempunyai pemain-pemain hebat dan mereka keluar. Mereka menangani kulit dengan baik dan itu membuatnya berbahaya. Mereka terorganisir... mereka memiliki segalanya. Pertandingan-pertandingan ini selalu sangat sulit," kata Ancelotti.

“Saya pikir Anda harus tenang, karena pertandingan itu penuh emosi… tapi masih ada 90 menit tersisa untuk memenangkan gelar, itulah tujuan kami,” lanjut Ancelotti.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya