Persiapan Matang, Bagas/Fikri Pede Capai Target di French Open 2024

French Open 2024 kembali digelar dengan wakil indonesia menunjukkan semangat ekstra.

oleh Rossa Izza Amalia diperbarui 04 Mar 2024, 22:00 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2024, 22:00 WIB
Fajar Alfian
Fajar Alfian dan Shohibul Fikri sedang menjalani latihan untuk bertanding saat French Open 2024. (dok. PBSI)

Liputan6.com, Jakarta - Ganda putra Indonesia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menatap turnamen di tur Eropa dengan optimis. Persiapan yang baik dengan datang lebih awal ke Prancis untuk menjajal tempat pemusatan latihan jelang Olimpiade Paris 2024 menjadi salah satu alasannya.

"Kami optimis masih bisa mengejar target yang ada. Asal bisa memaksimalkan performa dengan bermain bagus di setiap pertandingan, Insyaallah kami yakin itu bisa tercapai," kata Bagas seperti dikutip keterangan resmi PBSI.

"Saya, Bagas dan tim berangkat lebih awal ke Prancis sehingga penyesuaian cuaca lebih lama dan itu bagus untuk kami. Suasana latihan selama di Chambly pun sangat baik, kami sangat menikmatinya. Ini membuat kami lebih siap menghadapi pertandingan-pertandingan di tur Eropa," timpal Fikri.

Bagas/Fikri, yang masih dalam jalur perebutan tiket Olimpiade Paris 2024, rencananya bakal berlaga di tiga turnamen beruntun yaitu French Open  (5-10 Maret), All England (12-17 Maret), dan Swiss Open (19-24 Maret). Juara All England 2022 ini menyebut fisik sebagai faktor utama untuk ditingkatkan.

"Kondisi kami semua dalam keadaan prima, kami sehat dan dan siap bertanding. Memang persiapan kami terpotong pertandingan di Kejuaraan Asia Beregu tapi selepas itu kami fokus pada pengembalian dan peningkatan fisik sebelum sekarang mematangkan sisi tekniknya," ungkap Fikri.

Tim bulu tangkis Indonesia  sudah meninggalkan lokasi pemusatan latihan jelang Olimpiade 2024 Chambly menuju Paris. Senin (4/3), para pemain akan menjajal lapangan lokasi pertandingan French Open 2024, yang juga merupakan venue Olimpiade, Adidas Arena, untuk kali pertama. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


French Open 2024 Kembali Digelar

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, siap terjun di French Open 2024. (Bola.com/PBSI)

BWF World Tour 2024 kembali menggelar ajang prestisius Super 750 French Open 2024 di Adidas Arena pada tanggal 5-10 Maret. 

Berbeda dengan penampilannya di German Open sebelumnya, Indonesia siap memperlihatkan kekuatan penuhnya dalam kompetisi ini, yang menawarkan total hadiah senilai 850 ribu dolar AS.

Jika dibandingkan dengan partisipasinya dalam German Open 2024 di Westenergie Sporthalle, Indonesia hanya mengandalkan tiga wakil, semuanya berlaga dalam nomor ganda campuran. Merah Putih menunjukkan ketangguhan melalui Rehan Naufal Kusharjanto dan Lisa Ayu Kusumawati yang berhasil mencapai semifinal. 


Lawan Wakil Indonesia di 32 Besar French Open 2024

Bulu Tangkis
(ilustrasi)

Tunggal Putra

Jonatan Christie vs Wang Tzu Wei (Chinese Taipei)

Anthony Sinisuka Ginting vs Weng Hong Yang (China)

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kodai Naraoka (Jepang)

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Kim Ga-eun (Korea Selatan)

Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Chinese Taipei)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lucas Corvee/Ronan Labar (Prancis)

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Chinese Taipei)

Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan)

Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan)

Ganda Campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang)

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman)

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Infografis bulu tangkis
Infografis bulu tangkis. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya