Liputan6.com, Jakarta - Basket adalah cabang olaharga yang tergolong sebagai permainan bola besar. Cabor ini dimainkan secara beregu, masing-masing terdiri atas 5 orang, dengan ditunjang kemampuan fisik serta keterampilan teknik yang mumpuni.
Terdapat sejumlah teknik dasar yang penting dan wajib dikuasai saat mempraktikkan permainan bola basket. Salah satunya ialah shooting.
Baca Juga
Adapun definisi teknik shooting adalah upaya menembakkan bola ke keranjang lawan, baik dengan satu maupun dua tangan, untuk menghasilkan poin.
Advertisement
Macam-macam teknik shooting yang umum dipraktikkan dalam permainan bola basket meliputi jump shot, lay up, three-point shot, fadeaway shot, hingga hook shot.
Di bawah ini, Liputan6.com telah merangkum berbagai jenis shooting olahaga basket serta aspek yang perlu diperhatikan saat hendak mempraktikkannya. Kira-kira manakah yang paling efektif untuk menghasilkan poin?
1. Jump Shot
Jump shot adalah jenis shooting yang paling umum digunakan dalam permainan bola basket. Seperti namanya, teknik ini dilakukan dengan melompat ke udara sembari menembakkan bola ke keranjang lawan.
Praktik jump shot yang benar melibatkan posisi kaki yang stabil, pengambilan jarak yang tepat, serta gerakan lengan yang konsisten.
Jump shot tergolong sebagai salah satu cara yang cukup efektif untuk mencetak poin karena memungkinkan pemain menghindari blokade lawan serta memiliki sudut pandang yang lebih baik saat hendak mencemplungkan bola ke keranjang.
Â
Advertisement
2. Lay Up Shoot
Lay up adalah jenis shooting yang dilakukan dengan melempar bola ke keranjang sembari melayang dari jarak dekat. Teknik shooting ini umumnya diawali dengan dribel, di mana pemain bergerak dua langkah di area bersyarat guna melewati pemain lawan menggunakan satu tangan atau dua tangan.
Lay up sangat efektif dalam mencetak poin karena pemain bisa memiliki kontrol yang lebih baik atas bola. Teknik lay up yang benar melibatkan penggunaan kaki yang kuat, pengaturan sudut yang tepat, hingga penggunaan tangan yang presisi.
Â
3. Three-Point Shot
Three-point shot adalah jenis shooting yang dilakukan dari luar garis tiga poin. Pemain melempar bola ke keranjang lawan dari jarak jauh, dengan tujuan mencetak tiga angka sekaligus.
Bila dilakukan dengan benar, teknik three-point shot sangat efektif menambah torehan poin suatu tim karena angka yang dihasilkan lebih banyak dibanding shooting jenis lain dari dalam garis tiga poin.
Adapun praktik three-point shot yang benar harus melibatkan postur tubuh yang stabil, gerakan lengan yang konsisten, hingga pengaturan sudut yang tepat.Â
Advertisement
4. Fadeaway Shot
Fadeaway shot adalah jenis shooting yang dilakukan dengan melompat mundur saat melempar bola ke keranjang tim oposisi. Saat mempraktikkan shooting jenis ini, pebasket umumnya menggunakan gerakan cepat untuk menjauh dari pemain lawan dan menciptakan ruang guna melepaskan tembakan.
Tekenik fadeaway shot terbilang efektif dalam menghasilkan poin lantaran sulit diblok oleh pemain lawan, terutama jika pebasket memiliki ketinggian yang lebih. Adapun teknik fadeaway shot yang benar harus melibatkan keseimbangan tubuh yang baik.
5. Hook Shot
Hook shot adalah jenis shooting yang dilakukan dengan menggunakan satu tangan dan melengkungkan lengan ke belakang saat melempar bola ke arah keranjang. Pemain harus mempraktikkan gerakan yang cepat dan presisi untuk mencetak poin dari jarak dekat.
Hook shot juga efektif menghasilkan angka karena cukup sulit untuk diblok oleh pemain lawan. Teknik yang benar dalam hook shot melibatkan penggunaan kaki yang kuat, gerakan lengan yang konsisten, dan pengaturan sudut yang tepat.Â
Advertisement