Hasil Liga Europa: Liverpool dan AC Milan Gagal Lolos Semifinal, Atalanta Dampingi AS Roma Maju ke 4 Besar

Liverpool gagal ke semifinal Liga Europa 2023/2024 setelah kalah agregat dari Atalanta, begitu juga AC Milan yang harus terhenti di perempat final usai dua kali diklahkan AS Roma.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 19 Apr 2024, 05:27 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2024, 05:27 WIB
Atalanta vs Liverpool
Pemain Liverpool Alexis Mac Allister dan Joe Gomez, kanan, bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola perempat final Liga Europa, leg kedua antara Atalanta dan Liverpool di Stadio di Bergamo, di Bergamo, Italia, Kamis, 18 April 2024. Liverpool menang 1-0, tapi Atalanta unggul agregat 3-1. (Foto AP/Antonio Calanni)

Liputan6.com, Jakarta Langkah klub tangguh Liverpool di ajang Liga Europa 2023/2024 akhinya benar-benar harus terhenti hingga babak perempat final. The Reds gagal melangkah ke semifinal setelah kalah agregat 1-3 dari wakil Italia Atalanta.

Liverpool pada laga pertama perempat final secara mengejutkan kalah telak 0-3 di kandang sendiri. Dan, di leg kedua yang digelar di markas Atalanta di Gewiss Stadium, Jumat dini hari WIB (19/4/2024), mereka hanya menang tipis 1-0.

Gol Liverpool yang dicetak Mohamed Salah lewat titik putih menjadi tak berarti karena mereka selanjutnya selalu gagal menjebol gawang Atalanta.

Hasil mengecewakan juga dirasakan AC Milan setelah disingkirkan AS Roma. I Lupi maju ke semifinal Liga Europa dengan agregat 3-1 setelah dua kali menaklukkan sesama klub Serie A.

Pada pertandingan pertama di San Siro, Roma menang 1-0. Selanjutnya, di leg kedua yang digelar di Olimpico, dini hari tadi, mereka kembali unggul 2-1.

Dua gol Roma dicetak Gianluca Mancini dan Paulo Dybala dalam interval 10 menit satu sama lain di babak pertama. Sedangkan, gol balasan Milan dicetak Matteo Gabbia jelang pertandingan usai.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Liverpool Gagal Manfaatkan Banyak Peluang

Atalanta vs Liverpool
Diogo Jota dari Liverpool berebut bola dengan pemain Atalanta Berat Djimsiti, kiri, pada pertandingan perempat final Liga Europa, leg kedua, antara Atalanta dan Liverpool di Stadio di Bergamo, di Bergamo, Italia, Kamis, 18 April 2024. (AP Photo /Antonio Calanni)

Pada laga Liverpool kontra Atalanta, tim tamu langsung memulai pertandingan dengan intensitas tinggi untuk mencetak gol sebanyak mungkin.

Kesempatan akhirnya datang setelah mereka mendapatkan hadiah penalti. Mohamed Salah yang ditunjuk sebagai algojo berhasil menuntaskan tugasnya dengan sempurna.

Unggul satu gol, penampilan Liverpool justru mengendur. Situasi serupa juga terjadi di babak kedua, banyak menguasai bola, tapi intensitas mereka rendah.

Sepanjang laga tidak ada peluang-peluang berbahaya. Liverpool terus mencoba menambah gol, namun hingga laga usai skor tidak berubah.


AS Roma Tampil Percaya Diri

AS Roma vs AC Milan
Samuel Chukwueze dari AC Milan berjongkok usai kekalahan timnya pada pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Europa antara Roma dan AC Milan, di Stadion Olimpiade Roma, Kamis, 18 April 2024. (AP Photo/Andrew Medichini)

Sementara itu, Roma tampil percaya diri dengan berbekal kemenangan 1-0 di leg pertama. Bahkan, pada menit ke-12, mereka mencetak gol pembuka lewat sontekan Mancini.

Roma mencetak gol kedua pada menit 22 setelah umpan Lukaku diteruskan Dybala dengan tembakan melengkung ke tiang jauh. Namun, tuan rumah harus kehilangan satu pemain setelah Zeki Celik dihukum kartu merah langsung.

AC Milan baru bisa mencetak gol di menit ke-85. Bola operan Leao ditembak keras oleh Gabbia. Hasil akhir Roma 2-1 Milan.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya