Liputan6.com, Jakarta- Manchester City akan melakoni laga maha penting pada Minggu 23 Februari 2025 malam WIB. Pasukan Josep Guardiola menjamu Liverpool di Etihad Stadium pada lanjutan Liga Inggris. Kemenangan menjadi harga mati.
City butuh menang bila ingin menjaga asa mempertahankan gelar juara Liga Inggris. Saat ini The Citizens terpuruk di urutan empat dengan 44 poin. Mereka tertinggal jauh 17 angka dari Liverpool yang bercokol di puncak klasemen.
Advertisement
Baca Juga
Kemenangan atas Liverpool nanti malam selain akan memangkas jarak juga bakal meningkatkan kepercayaan diri City di sisa musim 2024/2025. Mereka terus menelan pil pahit sepanjang musim ini.
Advertisement
Yang terbaru, City tersingkir dari Liga Champions setelah kalah bersaing dengan raksasa LaLiga, Real Madrid.
Celakanya rekor pertemuan sedang tidak memihak City. Ilkay Gundogan dan kawan-kawan tidak pernah menang dari Liverpool dalam tiga pertemuan terakhir. Bahkan kunjungan terakhir Liverpool di Etihad Stadium juga berakhir imbang 1-1.
City asuhan Guardiola masih belum bisa mengalahkan Liverpool pada era Arne Slot. Pertemuan pertama musim ini yang berlangsung di Anfield dimenangi Liverpool 2-0 berkat gol dari Cody Gakpo dan penalti Mohamed Salah.
Menghadapi Liverpool, kali ini City sudah punya amunisi baru. Ada Omar Marmoush yang baru dibeli dari Eintracht Frankfurt pada bursa transfer Januari lalu. Pemuda Mesir itu sudah memberi bukti nyata. Pekan lalu Marmoush mencetak hattrick saat City menang atas Newcastle.
Kiprah Mohamed Salah
Menarik dinantikan duel Salah dengan Marmoush yang sama-sama berasal dari Mesir. Marmoush kerap digadang sebagai titisan Salah yang sudah jadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa di Premier League.
Salah harus menjadi perhatian pemain City. Eks pemain Chelsea itu punya rekor bagus melawan City. Salah terlibat dalam 13 gol ke gawang City (delapan gol dan lima assists). Salah cuma kalah dari Steven Gerrard yang berkontribusi atas 14 gol ke gawang City di ajang Liga Inggris.
Di saat Marmoush sedang on fire, City justru mendapat kabar buruk karena mesin gol Erling Haaland belum pasti bisa main melawan Liverpool usai terkena cedera lutut saat melawan Newcastle. Haaland sudah absen ketika City kalah dari Madrid.
Pemain penting City lain yang masih akan absen adalah John Stones, Manuel Akanji dan Rodri. Sedangkan di kubu Liverpool, Slot praktis bisa memainkan kekuatan terbaiknya melawan City.
Hanya Cody Gakpo, Joe Gomez dan Tyler Morton yang bakal melewatkan laga super big match ini.
Advertisement
Prakiraan Susunan Pemain City vs Liverpool
Manchester City: Ederson; Lewis, Dias, Ake, Gvardiol; Gonzalez; Savinho, Silva, Foden, Marmoush; Haaland
Liverpool: Alisson; Alexander-Arnold; Konate, Van Dijk, Robertson; Gravenberch, Mac Allister; Salah, Szoboszlai, Diaz; Jota
