Striker Vitesse Pecahkan Rekor Transfer Swansea

Transfer Wilfried Bony dari Vitesse Arnhem sebesar 12 juta pound atau sektiar Rp 156,1 miliar memecahkan rekor transfer Swansea City.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Jul 2013, 23:54 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2013, 23:54 WIB
wilfried-bony-130711c.jpg
Swansea City telah mengamankan jasa Wilfried Bony. Penyerang berusia 24 tahun itu direkrut dari Vitesse Arnhem dengan transfer 12 juta pound atau sekitar Rp 156,1 miliar.

Harga tersebut menempatkan Bony sebagai pemain termahal Swansea dan memecahkan rekor transfer sebelumnya saat Swansea merekrut Pablo Hernandez dari Valencia sebesar 5,5 juta pound pada tahun lalu.

Melalui situs resmi Swansea, pemain Timnas Pantai Ganding itu diikat dengan kontrak empat tahun. Bony mencetak 31 gol dari 30 penampilannya bersama Vitesse di musim lalu. Kepindahannya ke Stadion Liberty akhirnya selesai setelah melewati pertemuan yang berlarut-larut.

"Langkah ini telah dibicarakan selama beberapa waktu, jadi saya senang akhirnya semua selesai," kata Bony. "Sekarang yang penting saya memfokuskan pikiran saya pada tantangan ke depan karena saya berharap untuk membuat para fans Swansea sangat senang."

"Saya banyak menyaksikan Swansea musim lalu di TV. Mereka memiliki beberapa pemain bagus dan saya suka cara mereka bermain," tambah Bony.

"Saya menghargai gaya, yang mirip dengan cara Belanda, dan saya pikir berada di Swansea akan membantu saya berkembang sebagai pemain."

Bony akan bergabung dengan rekrutan baru Swansea lainnya, yakni Jose Canas, Alejandro Pozuelo, Jordi Amat, dan Jonjo Shelvey. Klub Wales itu juga telah mengamankan Jonathan de Guzman yang kembali masa pinjaman di Villareal.(SW)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya