[Full Time] Gol Telat Isco Menangkan Madrid

Lewat perjuangan sangat berat Real Madrid berhasil mengatasi perlawanan gigih Real Betis berkat gol penentu kemenangan yang dicetak Isco.

oleh Liputan6 diperbarui 19 Agu 2013, 03:50 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2013, 03:50 WIB
isco-130819a.jpg
Melalui perjuangan yang sangat berat Real Madrid berhasil mengatasi perlawanan gigih Real Betis 2-1 (1-1) dalam pekan pertama kompetisi La Liga musim 2013-2014 yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Minggu 18 Agustus 2013 malam waktu setempat atau Senin (19/8/13) dinihari WIB. Gol penentu kemenangan Los Blancos dihasilkan bintang mudanya Isco empat menit sebelum waktu normal berakhir.

Setelah bermain sama kuat 1-1 di 45 menit pertama, di awal babak kedua Madrid nyaris unggul cepat. 25 detik setelah kick-off dibunyikan memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti, sepakan Cristiano Ronaldo hanya membentur mistar gawang Stephan Andersen. Enam menit berlalu, Ronaldo dan Karim Benzema sama-sama gagal memanfaatkan umpan matang yang disodorkan Marcelo.

Di menit ke-55, Carlo Ancelotti memainkan Casemiro menggantikan Sami Khedira yang cedera. Madrid tak kunjung mampu menembus rapatnya pertahanan Betis yang dikoordinir kapten tim Ignacio Perez Santamaria atau yang lebih dikenal dengan sebutan Nacho.

Meski demikian, didukung puluhan ribu suporternya Madrid tak mau putus asa. Di menit ke-66, Ronaldo kembali mendapat peluang. Menerima umpan dari Isco, sepakan kaki kiri CR7 masih dapat diblok kiper Andersen. Ancelotti mengubah formasi dengan memainkan Angel Di Maria menggantikan Mesut Ozil. Tak lama kemudian, free-kick Ronaldo tetap tak mampu menjebol gawang Betis. Kiper Andersen kembali tampil gemilang dengan memblok sepakan mantan pemain andalan Manchester United tersebut.

Di menit ke-71, giliran Betis yang berpeluang ketika dalam posisi yang sangat bebas sundulan Nosa di tengah kotak penalti justru memantul dan melambung tinggi di atas gawang Diego Lopez. Tiga menit berlalu, lagi-lagi sepakan bebas Ronaldo belum membuahkan hasil.

Gempuran Madrid kian menjadi-jadi di 15 menit terakhir. Setelah tembakannya diblok kiper Andersen, di menit ke-77, sepakan kaki kanan Di Maria melenceng dan hanya membentur jaring luar. Ancelotti memainkan kartu trufnya yang terakhir, Alvaro Morata dan menarik keluar Benzema.

Usaha keras tuan rumah akhirnya membuahkan hasil ketika pertandingan tinggal tersisa empat menit. Berawal dari pergerakan Marcelo yang menyodorkan umpan lambung ke tengah kotak penalti. Isco yang datang dari second line dengan luar biasa melakukan sundulan brilian yang menghujam bagian atas gawang tanpa dapat ditepis kiper Andersen. Skor 2-1 untuk Madrid bertahan sampai bubaran.

Dengan kemenangan ini, Madrid sementara menempati peringkat tiga-lima besar bersama-sama Granada dan Athletic Bilbao yang sama-sama juga memetik kemenangan 2-1. Puncak klasemen ditempati juara bertahan Barcelona yang sebelumnya menghancurkan Levante 7-0. (*)

Susunan Pemain:
Madrid (4-2-3-1):
Diego Lopez; Carvajal, Pepe, Ramos, Marcelo; Khedira (Casemiro), Modric (KK); Ozil (Di Maria), Ronaldo, Isco; Benzema (Morata).
Betis (4-2-3-1):
Andersen; Chica (KK), Perquis, Paulao, Nacho; Matilla (KK), Nosa; Verdu (Rodriguez), Juanfran (Vadillo), Cedrick (Juan Carlos); Molina.
Wasit: Gil Manzano
(*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya