Juara bertahan Manchester United harus menanggung malu dua kali berturut-turut saat bermain di Old Trafford. Setelah ditekuk Everton, Setan Merah kembali menuai hasil buruk saat menjamu Newcastle United pada pekan ke-15 Liga Premier.
Dua hasil buruk ini Setan Merah tidak mampu menembus papan atas klasemen. Skuat asuhan David Moyes tercecer di peringkat sembilan dengan mengumpulkan 22 angka dari 15 pertandingan liga yang sudah dilakoni.
Sebagian orang berpendapat kans Wayne Rooney dan kawan-kawan untuk mempertahankan gelar yang mereka raih pada musim lalu cukup berat. Target realistis Iblis Merah adalah mengakhiri musim di posisi empat besar.
Hal senada diungkapkan mantan pelatih United Ron Atkinson. Menurut Atkinson, hanya keajaiban yang bisa membuat MU mempertahankan gelar Liga Primer musim ini. Namun jika sampai tidak finis empat besar maka United dalam masalah besar.
"Target realistis adalah lolos ke Liga Champions dan memenangkan trofi. Untuk menjuarai Liga Premier, United butuh sebuah keajaiban," ungkap arsitek MU periode 1981-1986 seperti dikutip Daily Mail, Senin (9/12/2013),
"Tak ada yang yakin dengan United dan tak ada yang mengatakan MU akan memenangkan liga. Namun United masih memiliki pemain yang pernah memenangi beberapa kejuaraan. Mereka harus mulai seperti seorang juara," tandas Atkinson.
Dua hasil buruk ini Setan Merah tidak mampu menembus papan atas klasemen. Skuat asuhan David Moyes tercecer di peringkat sembilan dengan mengumpulkan 22 angka dari 15 pertandingan liga yang sudah dilakoni.
Sebagian orang berpendapat kans Wayne Rooney dan kawan-kawan untuk mempertahankan gelar yang mereka raih pada musim lalu cukup berat. Target realistis Iblis Merah adalah mengakhiri musim di posisi empat besar.
Hal senada diungkapkan mantan pelatih United Ron Atkinson. Menurut Atkinson, hanya keajaiban yang bisa membuat MU mempertahankan gelar Liga Primer musim ini. Namun jika sampai tidak finis empat besar maka United dalam masalah besar.
"Target realistis adalah lolos ke Liga Champions dan memenangkan trofi. Untuk menjuarai Liga Premier, United butuh sebuah keajaiban," ungkap arsitek MU periode 1981-1986 seperti dikutip Daily Mail, Senin (9/12/2013),
"Tak ada yang yakin dengan United dan tak ada yang mengatakan MU akan memenangkan liga. Namun United masih memiliki pemain yang pernah memenangi beberapa kejuaraan. Mereka harus mulai seperti seorang juara," tandas Atkinson.