Citizen6, Jakarta Bertemu dengan berbagai karakter dan tingkah laku, berbagi wawasan, serta informasi membuat perempuan asal Medan, Sumatera Utara ini bersemangat untuk menjadi seorang guru di usia yang terbilang cukup muda.
Bermula ketika pemiliki nama Dewi Sartika ini duduk di bangku Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan jurusan Pekerjaan Sosial. Ia mulai menggali beberapa informasi tentang suatu pekerjaan yang menantang namun tetap menyenangkan. Menjadi guru les privat untuk siswa SD di rumah akhirnya di pilihnya semenjak ia masih duduk di kelas 1 SMK.
Tepat dua bulan sebelum Dewi menyelesaikan sekolah menengahnya, sosok guru idola di sekolahnya pernah bercerita tentang awal mulanya dirinya berkomitmen menjadi seorang guru.
Bukan hanya dari guru idola saja, ia pun mendapat wejangan dari ibunya yang sudah berpuluh-puluh tahun mengabdi sebagai seorang guru. Setelah tamat, Dewi akhirnya memutuskan untuk berkecimpung di dunia pendidikan. Ia pernah menjadi guru Taman Pendidikan Alquran (TPQ) di salah satu sekolah saat masih menjadi mahasiswa.
"Aku bangga selama kuliah dan magang di sekolah. Wawasan tentang menangani karakter siswa pun semakin bertambah. Kini, setelah selesai aku bangga dengan pekerjaanku. Pekerjaan yang membuat aku bersemangat mengharumkan pendidikan," ucapnya. (Mar)
Penulis
Dewi Sartika
Medan, sartikadewixxx@ymail.com
Baca juga:
[Pekerjan Impian] Senang Bisa Mengobati Binatang Kesayangan
[Pekerjaan Impian] Internet Mempermudah Segalanya
[Pekerjaan Impian] Jurnalis yang Mempunyai Reputasi Dunia
Disclaimer:
Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.
Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.
Mulai Kamis, 20 Februari 2014 sampai dengan 6 Maret 2014, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan "Pekerjaan Impian". Ada merchandise eksklusif dari Liputan6.com bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.
Advertisement