Dukung Penyandang Kanker Payudara di Twitter dengan #NoBraDay

Senin (13/10/2014) diperingati sebagai Hari Kanker Payudara Sedunia.

oleh Liputan6 diperbarui 13 Okt 2014, 13:16 WIB
Diterbitkan 13 Okt 2014, 13:16 WIB
#NoBraDay
Aldy Gunawan/Twitter

Citizen6, Jakarta Tepat hari ini Senin (13/10/2014) diperingati sebagai Hari Kanker Payudara Sedunia. Publik pun merayakannya dengan berbagai kegiatan maupun ucapan di sosial media seperti Twitter, Facebook, Path maupun Instagram.

Seperti pantauan Citizen6, sejak pagi di linimasa Twitter hastag #NoBraDay pun meramaikan ciapan-ciapan para Tweeple. Bahkan hingga saat ini hastag #NoBraDay menjadi topik populer yang ramai diperbincangakan Tweeple sehingga menjadi trending topic worldwide peringkat pertama.

Dalam ciapannya, para Tweeple di Indonesia banyak yang mempertanyakan tentang peringatan #NoBraDay yang biasanya dirayakan oleh negara lain.

Seperti yang diungkapkan akun @StandUpIndoPWR "INFO: hal ini jadi aneh saat harus di peringati di Indonesia. Karena norma kesopanan budaya timur yg berbeda dg budaya barat #NoBraDay."

Akun ‏@ciprut999 menyayangkan ciapan para Tweeple yang menjurus ke hal negatif "#NoBraday itu aksi dukungan untuk para penderita kanker payudara , tapi kenapa tweet kalian ngeres ngeres si !! indonesia indonesia."

Lalu akun @LynAuty yang menuliskan ciapan "Happy #NoBraDay ya. Jadikan untuk edukasi ya jgn untuk lelucon&pelecehan. Selamatkan wanita Indonesia dr resiko kanker payudara."

"Sebenernya #NoBraDay itu untuk memperingati pencegahan terhadap Kanker Payudara, tapi di Indonesia di salahgunakan jadi ajang pamer txxxt," tulis akun @randiPdawa.

Adapula akun ‏@ayyuuuw yang membuat ciapan "Kebayang kalo di indonesia #NoBraDay bener2 dilakuin, FPI bakalan demo gede2an hahaha."

Hari Tanpa Bra atau No Bra Day biasa diperingati publik pada 13 Oktober, namun beberapa orang adapula yang merayakannya pada 9 Juli tiap tahunnya.

Ajakan sederhana mengenai bahaya kanker payudara ini sayangnya banyak disalahgunakan para onliner di Indonesia. Terlihat di berbagai sosial media mereka memposting berbagai foto yang tak senonoh di sosial media.

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya