Hari Guru Nasional `Cetak Penerus Bangsa Untuk Masa Depan`

Hari Guru Nasional di rayakan masyarakat Indonesia tiap tahunnya pada 25 November.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 25 Nov 2014, 11:02 WIB
Diterbitkan 25 Nov 2014, 11:02 WIB
Selamat Hari Guru Nasional
Halo Bali/Twitter

Citizen6, Jakarta Tepat hari ini Selasa (25/11/2014) diperingati sebagai Hari Guru Nasional di Indonesia yang diperingati tiap tahunnya. Masyarakat pun memperingati hari yang didedikasikan untuk seluruh guru itu dengan berbagai cara.

Salah satu cara merayakan Hari Guru pun dengan memberikan ucapan selamat Hari Guru yang diungkapkan masyarakat melalui berbagai ciapan di linimasa. Ucapan selamat pun diutarakan tokoh maupun artis Indonesia, seperti ciapan mantan Presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dalam akunnya pak SBY pun berharap para guru di Indonesia semakin inspiratif dalam mencetak para penerus bangsa untuk masa depan.

 

 

 

Terlihat sejak pagi linimasa Twitter dibanjiri dengan beragam ciapan ucapan maupun harapan bagi guru di Indonesia. Tak hanya memberikan ucapan, para onliner pun mencatumkan berbagai posting-an foto maupun kalimat yang menceritakan jasa para guru yang telah mendidik dan mencerdaskan kehidupan bangsa.

 

 

 

 

Bahkan perbincangan terkait Hari Guru Nasional pun menjadi topik yang paling disorot onliner. Tagar #SelamatHariGuru, HappyTeacher'sDay dan #TerimakasihGuru juga meramaikan posting-an para onliner hingga menjadi trending topic di peringkat pertama sampai peringkat ketiga.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya