Meriahnya Acara FIFA Online 3 Bersama Bambang Pamungkas

Selain menikmati sepak bola melalui console player, para penggemar sepakbola dapat nonton bareng liga Inggris dan bertemu Bambang Pamungkas

oleh Liputan6 diperbarui 23 Mar 2015, 14:02 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2015, 14:02 WIB
Meriahnya Acara FIFA Online 3 Bersama Bambang Pamungkas
Selain menikmati sepak bola melalui console player, para penggemar sepakbola dapat nonton bareng liga Inggris dan bertemu Bambang Pamungkas

Citizen6, Jakarta Minggu (22/3) kemarin, para penggemar sepakbola dan games FIFA Online 3 terlibat dalam kegiatan "Be Local Hero" yang diselenggarakan Garena Indonesia di Cilandak Town Square, Jakarta.

Para penggemar sepakbola ini mengikuti berbagai rangkaian kegiatan mulai dari games, challenge dan mini tournament dengan berbagai hadiah menarik. Dengan layar televisi ukuran besar games FIFA Online 3 menjadi magnet para gamers, secara bergantian mereka memainkan game besutan dari EA Sports yang didukung oleh lisensi penuh dari FIFA.

FIFA Online 3 menghadirkan lebih dari 15.000 pemain asli yang berasal lebih dari 30 liga di dunia. Game bertipe free-to-play massively multiplayer online (MMO) ini dibawa ke Indonesia oleh Garena Indonesia.

FIFA Online 3 saat ini dikategorikan sebagai game sepakbola online terbaik di dunia. Hal ini dapat dilihat dari tingkat grafis yang tajam dan jernih. Berbagai fitur menarik dan grafis permainan yang realistis siap menghadirkan sensasi pertandingan yang sesungguhnya.



Product Manager Ganera Indonesia (Perwakilan FIFA Online 3), Chris Wihananto mengatakan bahwa kegiatan "Be Local Hero" ini diselenggarakan sebagai ajang berkumpul dan berkomunitas untuk para pecinta sepakbola di Indonesia.

“FIFA Online 3 telah menjadi game sepak bola online nomor 1 di Indonesia, tentu hal ini tak lepas dari banyaknya pecinta sepakbola di Indonesia yang main FIFA Online 3. Oleh karena itu, kami ingin mengapresiasi para pecintasepakboladengan mempersembahkan berbagai kegiatan menarik dalam acara ini," ujar Chris.

Selain menikmati sepak bola melalui console player, para penggemar sepakbola dan pengunjung Mall juga dapat nonton bareng Manchester United versus liverpool dan yang tidak kalah menarik kesempatan meet and greet bintang sepak bola Indonesia Bambang Pamungkas.

Terkait game FIFA Online 3, Bambang menyukainya karena dapat bertemu dengan football manager lain dan dapat mengasah skills.

Acara nonton bareng laga Liverpool vs Manchester United pun berlangsung ramai. Akhirnya pendukung MU bersuka cita dan pendukung Liverpool merana karena mengalami kekalahan di Anfield.

Ikuti terus perkembangan kegiatan Ganera Indonesia dan update Games FIFA Online 3 di facebook , twitter, dan Ganera Indonesia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya