Jemur Pakaian Dalam di Disneyland, Turis Lokal Dinyinyiri Publik

Seorang perempuan di China mendapat banyak kritikan dari para pengguna jejaring sosial setelah foto dirinya tersebar di linimasa.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 02 Jul 2015, 15:11 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2015, 15:11 WIB
Jemur Pakaian Dalam di Disneyland, Turis Lokal Dinyinyiri Publik
Seorang perempuan di China mendapat banyak kritikan dari para pengguna jejaring sosial setelah foto dirinya tersebar di linimasa. ... Selengkapnya

Citizen6, China Setiap negara pasti memiliki tempat wisata yang biasanya dijadikan sebagai objek khas yang wajib dikunjungi di negara tersebut. Namun, ada saja ulah turis lokal maupun asing yang membuat kesal saat berkunjung ke lokasi tersebut. Salah satunya dilakukan oleh orang-orang ini.

Seorang perempuan di China mendapat banyak kritikan dari para pengguna jejaring sosial setelah foto dirinya tersebar di linimasa. Dilansir Stomp pada Kamis (2/7/2015), dalam gambar tersebut terlihat perempuan yang tidak diketahui namanya itu menjemur celana dan pakaian dalamnya di sebuah pagar di Disneyland Hong Kong.

Sontak, aksi konyolnya tersebut pun langsung menjadi perbincangan publik di linimasa. Bahkan para onliner menuturkan banyak kritikan dan nyinyiran untuk pengunjung perempuan itu.

Stomp

Seorang pengunjung bernama Lee yang pertama kali melihat aksi perempuan itu saat ingin menonton parade. Tak disangka, dengan santai perempuan yang fasih berbicara Mandarin itu mengeluarkan lima pakaian basah termasuk bra dan celana dalam lalu ia jemur di pagar besi.

Tak lama kemudian seorang petugas keamanan mendatangi turis tersebut dan memintanya untuk mengemas seluruh pakaian yang sedang dijemur. Namun, beberapa jam kemudian ia kembali menjemur pakaian-pakaiannya.

Lee mengatakan bahwa perilaku perempuan itu di sebuah taman bermain sangat buruk dan menurunkan reputasi tempat wisata untuk para turis di Hong Kong. Bagaimana menurut Anda? (ulkw)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya