Seperti Snorkeling, Berenang di Air Terjun Gurok Beraye Ini

Belitung juga punya destinasi wisata air terjun, bahkan air sungainya sangat bening

oleh Liputan6 diperbarui 19 Mar 2016, 08:02 WIB
Diterbitkan 19 Mar 2016, 08:02 WIB
Seperti Snorkeling, Berenang di Air Terjun Gurok Beraye Ini
Belitung juga punya destinasi wisata air terjun, bahkan air sungainya sangat bening

Citizen6, Jakarta - Belitung yang dikenal sebagai negeri Laskar Pelangi tak hanya dikenal dengan pantai dan batuan besar menggunduk sepanjang pesisir pantainya saja yang bersih nan indah. Belitung juga punya destinasi wisata air terjun, bahkan air sungainya sangat bening dan jernih sehingga cocok untuk selfie underwatermenggunakan teknik half underwater sekalipun.

Destinasi yang baru dikenal di sosial media ini bernama Air Terjun Gerok Beraye Gunung Tajam Belitung. Bahkan kalian bisa melihat ikan-ikan kecil berenang kesana kemari dengan mata telanjang sekalipun. Serasa sepertisnorkeling di pesisir pantai yang penuh dengan terumbu karang. Istimewanya, ini di salah satu aliran sungai Gerok Beraye Gunung Tajam Belitung.

Lokasi Air Terjun Gurok Beraye yang berada di lereng Gunung Tajam ini berlokasi di Dusun Air Pagantungan, Desa Kacang Botor, Kecamatan Badau, Belitung. Air terjun keren ini berada di 32 kilometer sebelah Timur Tanjung Pandan. Dengan medan jalan yang cukup menantang, disarankan menggunakan kendaraan jenis jeep atau MPV.

Selengkapnya

Penulis:
Dzulfikar Alala

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya