Liputan6.com, Jakarta - Tubuh langsing dan ideal memang dambaan sebagian besar orang, khususnya para perempuan. Bagi perempuan yang miliki tubuh langsing kontan akan mendongkrak rasa percaya diri ketika tampil di depan banyak orang.
Demi memperoleh tubuh langsing, mereka juga tak ragu mengikuti beragam program diet ketat yang terkadang menyiksa pola makan mereka. Namun seorang perempuan bernama Louisa Eagle memiliki cara sendiri agar tubuhnya bisa kurus.
Baca Juga
Baca Juga
Dilansir mynewshub, Selasa (7/6/2016), perempuan berusia 22 tahu itu hanya mengkonsumsi makanan bayi. Setiap harinya ia bisa menghabiskan sekitar tujuh sampai sepuluh kaleng makanan bayi.
Advertisement
Bangga dengan bentuk tubuhnya saat ini, Louisa akhirnya berbagi hal itu kepada banyak orang. Ia menjelaskan bahwa mengkonsumsi makanan bayi sebagai cara ideal bagi para obesitas untuk makan berdasarkan kuantitas tertentu.
"Tidak hanya lezat, makanan bayi berkhasiat dan mengandung sedikit gula, garam dan bahan lainnya. Ini tidak perlu dimasak dan praktis untuk dibawa pergi," jelas Louisa.
Ia memulai mengkonsumsi makanan bayi sejak setahun lalu untuk mengurangi berat badannya. Ketika itu ia berbobot 63 kilogram. Agar tubuhnya turun beberapa kilogram, ia akhirnya mencari informasi melalui internet tentang makanan yang mengandung kalori rendah, yakni makanan bayi.
Apakah kamu tertarik mengkonsumsi makanan bayi sebagai program diet kamu?
(ul)
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6