Cuma Bersendawa, Seorang Pelajar Dilaporkan ke Polisi

Polisi di Amerika Serikat kembali mendapat laporan sepele yang dibesar-besarkan. Laporan tersebut menyatakan bahwa seorang pelajar berusia

oleh Azwar Anas diperbarui 08 Agu 2016, 11:32 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2016, 11:32 WIB
Sendawa
Cuma Bersendawa, Seorang Pelajar Dilaporkan ke Polisi

Liputan6.com, Jakarta Polisi di Amerika Serikat kembali mendapat laporan sepele yang dibesar-besarkan. Laporan tersebut menyatakan bahwa seorang pelajar berusia 13 tahun bersendawa. Akibat ulahnya tersebut kegiatan belajar mengajar di sekolah Albuquerque jadi terganggu.

Kasus ini sebenarnya sudah lama, yakni lima tahun yang lalu. Kronologi dimulai ketika pelajaran olahraga. Saat itu pelajar yang bersangkutan bersendawa cukup keras yang mengakibatkan semua teman-temannya tertawa. Sontak saja pelajaran olahraga jadi berantakan.

Merasa terganggu, guru olahraga kemudian menyuruh siswa tersebut berdiri di lorong sekolah. Sambil menuju lorong, siswa yang bersangkutan masih saja bersendawa. Walhasil guru olahraga tersebut langsung menelpon polisi untuk menghukum muridnya sendiri.

Kisah selengkapnya silakan baca di sini

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya