Kreatif, Petani Ini Ubah Bungkus Semen Jadi Gaun Pengantin Cantik

Kreativitas petani asal Tiongkok ubah bungkus semen jadi gaun pengantin bikin takjub para netizen.

oleh Nur Aida Tifani diperbarui 02 Okt 2018, 20:03 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2018, 20:03 WIB
Keren, Petani Tiongkok Ubah Bungkus Semen Jadi Gaun Pengantin
(Foto: Weibo/Pear Video via Oddity Central)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah bubuk semen digunakan, coba jangan langsung buang bungkusnya. Bisa jadi, bungkus tersebut jadi bahan yang berguna untuk digunakan kembali. Itulah yang dipikirkan seorang petani asal Tiongkok yang baru-baru ini menjadi viral.

Lilil Tan, wanita 28 tahun asal kota Longnan, provinsi Gangsu, tak pernah menempuh pendidikan di bidang desain pakaian. Kebanyakan waktunya lebih sering ia habiskan di ladang untuk menanam padi demi membantu keluarganya.

Namun tak ada yang mengira bawha Tan bisa menuangkan kreativitasnya menjadi karya menakjubkan, meski hanya bermodal bungkus semen.

Hanya terinspirasi dari gaun yang pernah ia lihat di majalah, Tan kemudian memutuskan untuk membuatnya. Hasilnya gaunnya justru di luar dugaan dan sangat indah. Setelah memamerkan hal ini di jejaring sosial, warganet justru terkesima dengan gaun buatan Tan.

"Aku tak mengira mendapat banjir respons di jejaring online, ini benar-benar kejutan yang menyenangkan," kata Tan kepada Pear Video, dilansir dari Oddity Central.

 

* Liputan6.com yang menjadi bagian KapanLagi Youniverse (KLY) bersama Kitabisa.com mengajak Anda untuk peduli korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala. Yuk bantu Sulawesi Tengah bangkit melalui donasi di bawah ini.

 

 

Semoga dukungan Anda dapat meringankan beban saudara-saudara kita akibat gempa dan tsunami Palu di Sulawesi Tengah dan menjadi berkah di kemudian hari kelak.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

Kelar dalam waktu 3 jam

Keren, Petani Tiongkok Ubah Bungkus Semen Jadi Gaun Pengantin
(Foto: NewsFlare

Ide ini muncul ketika Tan menghabiskan waktu senggangnya di rumah ketika cuaca hujan. Setelah merenovasi rumahnya, Tan menyadari ada puluhan bungkus semen yang belum ia buang.

Dari situ terlintas di pikiran Tan untuk mengubah bungkus semen menjadi hal menarik. Tak hanya gaun yang ia rancang dan jahit dengan indah, Tan juga memanfaatkan bungkus semen untuk menambah aksesoris agar serasi dengan gaun yang dibuatnya.

Untuk menghasilkan gaun ini, Tan mengaku hanya butuh waktu kurang lebih tiga jam sambil hilangkan rasa jenuhnya. Tentu warganet dibuat terpukau dan kagum dengan hasil karya Tan.

"Mungkin saja aku bisa mendapat lebih banyak likes dan penonton jika saja aku lebih cantik," tuturnya dengan nada bercanda.

Meski begitu, video Tan yang mengenakan gaun buatannya di jejaring sosial sudah disaksikan lebih dari lima juta kali. Tentu beberapa di antaranya penasaran apakah Tan akan menggunakan gaun itu dipernikahannya.

Sayangnya, Tan ternyata telah menikah pada 2012 dan dikaruniai seorang putra. Setelah terpukau dengan gaun buatan Tan, kini warganet memintanya untuk membuat lebih banyak gaun dengan bahan-bahan tak terduga.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya