Top 3: Kisah Wanita Diberi Hadiah Mobil oleh Pacarnya Saat Anniversary

Artikel tentang viral video wanita diberi hadiah mobil oleh pacarnya saat anniversary, bikin warganet iri menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 07 Feb 2021, 11:00 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2021, 11:00 WIB
dikasih hadiah mobil
foto: Tiktok @tunasko... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video yang menunjukkan seorang wanita yang diberi hadiah mobil oleh kekasihnya ketika merayakan anniversary belum lama ini menjadi viral di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh pemilik akun Tiktok @tunasko. Pada video tersebut terlihat sang pemilik akun mendapatkan surprise super mewah dari sang kekasih ketika merayakan anniversary yang kedua.

Seperti yang kita tahu, tak sedikit orang yang memberikan surprise kepada pasangannya ketika merayakan anniversary. Berbagai hadiah biasanya diberikan orang kepada pasangannya untuk menyatakan rasa sayangnya.

Artikel tentang viral video wanita diberi hadiah mobil oleh pacarnya saat anniversary, bikin warganet iri menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang pelukan melepas rindu meski terhalang plastik.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang mengulik kepribadian seseorang dari jenis hewan peliharaannya, kamu yang mana?

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Viral Video Wanita Diberi Hadiah Mobil oleh Pacarnya Saat Anniversary, Bikin Warganet Iri

dikasih hadiah mobil
foto: Tiktok @tunasko... Selengkapnya

 

Namun, hadiah yang diterima oleh pemilik akun tersebut tak tanggung-tanggung. Bagaimana tidak, dia menerima surprise berupa buket uang senilai 10 juta dan juga iPhone 11 Pro. Tak cukup sampai di situ, dia juga diberikan sebuah mobil.

Selengkapnya...

2. Pelukan Melepas Rindu Meski Terhalang Plastik

FOTO: Tenda Pelukan untuk Lansia Kala Pandemi COVID-19
Lynda Hartman (75) memeluk suaminya Len Hartman (77) yang menderita demensia di tenda pelukan di luar pusat bantuan kehidupan Desa Juniper, Louisville, Cololardo, Amerika Serikat, 3 Februari 2021. Para lansia bisa memeluk orang tercinta meski menggunakan penghalang plastik. (AP Photo/Thomas Peipert)... Selengkapnya

Pandemi Covid-19 seolah membuat kita lupa bagaimana rasanya memeluk orang terkasih. Hal ini yang juga dirasakan oleh seorang lansia di pinggiran kota Denver, Colorado, Amerika Serikat, bernama Lynda Hartman.

Setidaknya sudah delapan bulan sejak terakhir kali dia memeluk suaminya yang berusia 77 tahun, Len, yang menderita demensia dan telah berada di panti jompo selama setahun terakhir.

Pada Rabu (3/2/2021) lalu, Lynda sedikit merasakan seperti apa kehidupan sebelum pandemi Covid-19 mewabah. Berkat "tenda pelukan" yang didirikan di luar Desa Juniper di Louisville, Lynda dapat menggenggam kembali tangan suaminya meskipun harus dilapisi oleh penghalang plastik bening setebal 4 milimeter.

Selengkapnya...

3. Mengulik Kepribadian Seseorang dari Jenis Hewan Peliharaannya, Kamu yang Mana?

Ilustrasi Kucing
Ilustrasi Kucing (pixabay.com)... Selengkapnya

Banyak orang yang memilih untuk memiliki hewan peliharaan. Kebanyakan memilih untuk memiliki hewan peliharaan sebagai teman di rumah. Memelihara hewan juga nyatanya dapat memberikan banyak manfaat seperti melatih diri untuk lebih bertanggung jawab hingga meredakan stres.

Ada begitu banyak jenis hewan peliharaan yang umumnya dipilih orang seperti kucing, anjing, burung, ikan, reptil dan lainnya. Tapi tahukah Anda bahwa pilihan hewan peliharaan dapat menentukan kepribadian seseorang?

Ya, pilihan hewan peliharaan Anda menentukan bagaimana Anda ingin menempatkan diri Anda di dunia. Dengan menganalisis apakah Anda seorang pecinta kucing, anjing atau pilihan hewan peliharaan lain yang Anda miliki, dapat mengetahui kepribadian Anda. Dikutip dari Yourdost, berikut kepribadian seseorang dilihat dari hewan peliharaannya.

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya