Top 3: Kaesang Dapat Hadiah Sepeda untuk Pakaian Adat Terbaik

Artikel tentang Kaesang dapat hadiah sepeda untuk pakaian adat terbaik, warganet: lucu banget ekspresinya menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 18 Agu 2023, 11:03 WIB
Diterbitkan 18 Agu 2023, 11:03 WIB
Top 3: Kaesang Dapat Hadiah Sepeda untuk Pakaian Adat Terbaik
Top 3: Kaesang Dapat Hadiah Sepeda untuk Pakaian Adat Terbaik (dok. tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Kamis (17/8/2023) berlangsung meriah. Tak hanya upacara pengibaran bendera, para tamu undangan juga disuguhkan pertunjukkan seni dan musik. Menariknya, pihak Istana juga memberikan hadiah berupa sepeda pada para tamu undangan dengan pakaian adat terbaik.

Salah satu pemenang pakaian adat terbaik dalam HUT ke-78 RI di Istana Merdeka adalah putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep yang memakai pakaian adat Minahasa, Sulawesi Utara. Dari unggahan akun Instagram Kaesang dan istri, Erina Gudono, diketahui busana yang mereka kenakan disebut baju kawasaran.

Warganet, di sisi lain, mengomentari ekspresi kocak Kaesang yang tertangkap kamera saat namanya disebut menjadi juara keempat undangan dengan pakaian adat terbaik. Menurut warganet, ekspresi Kaesang terlihat lucu karena pria yang dikenal suka guyon itu tampak senang tapi juga malu-malu.

"Mukanta terlihat sangat semangat dan gak tertekan, ya?" cuit seorang warganet.

"Lucu banget mukanya," timpal yang lain.

"Padahal tinggal minta aja pasti dikasih. wkwk," cuit warganet lainnya.

"Batine: 'lha kok aku lhoo..?" cuit warganet lain.

"Dia tertekan soalnya takut ada yang nyinyir mungkin. Batin e mesti ngene "La kok aku? Wah, siap siap iki.." Wkwk Padahal kostumnya emang bagus bgt," tulis seorang warganet.

"Skip. Ga pake baju adat Depok," timpal seorang warganet merujuk Kaesang yang akan nyaleg di Depok.

Artikel tentang Kaesang dapat hadiah sepeda untuk pakaian adat terbaik, warganet: lucu banget ekspresinya menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang tema dan logo HUT ke-78 RI, lengkap dengan makna filosofinya.

Sementara itu artikel terpopuler ketiga tentang 30 ucapan selamat Hari Kemerdekaan ke-78 RI, penuh makna dan bangkitkan semangat.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Kaesang Dapat Hadiah Sepeda untuk Pakaian Adat Terbaik, Warganet: Lucu Banget Ekspresinya

Kaesang Dapat Hadiah Sepeda untuk Pakaian Adat Terbaik, Warganet: Lucu Banget Ekspresinya
Kaesang Dapat Hadiah Sepeda untuk Pakaian Adat Terbaik, Warganet: Lucu Banget Ekspresinya (doc: Twitter.com)... Selengkapnya

 

Adapun juara pertama pakaian adat terbaik diraih oleh Raja Amarasi yang memakai pakaian adat Nusa Tenggara Timur (NTT). Kemudian, tamu undangan Gretty yang memakai pakaian adat Bengkulu mendapat juara kedua.

Selanjutnya, juara tiga diraih oleh Kohar yang memakai pakaian adat asal Banyuwangi. Putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep yang memakai pakaian adat Minahasa, Sulawesi Utara mendapat juara empat.

Terakhir, juara kelima diraih Menteri Keuangan Sri Mulyani. Dia memakai baju adat Soe dari Timor Tengah Selatan.

Selengkapnya...

2. Tema dan Logo HUT ke-78 RI, Lengkap dengan Makna Filosofisnya

Link Download Logo HUT RI ke-78 serta Aturan Penggunaannya
Logo HUT RI ke-78 (Sekretariat Kabinet RI)... Selengkapnya

Tanggal 17 Agustus merupakan tanggal yang bersejarah bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya pada tanggal itu di tahun 1945 silam, Indonesia resmi dinyatakan merdeka. Tahun ini Indonesia pun telah merayakan hari kemerdekaannya yang ke-78. 

Setiap tahunnya kita pun merayakan hari kemerdekaan yang dilaksanakan setiap tanggal 17 Agustus. Tak hanya sebagai bentuk syukur, perayaan tersebut juga untuk memperingati pengorbanan para pahlawan yang berperan besar pada kemerdekaan Indonesia. 

Setiap tahunnya tema peringatan HUT RI pun berbeda-beda. Dilansir dari Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia, Kamis (17/8/2023), tema peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2023 adalah “Terus Maju untuk Indonesia Maju.”

Tema HUT ke-78 RI resmi ini dirilis oleh Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) Republik Indonesia dan tercantum dalam Pedoman Identitas Visual 78 Tahun Kemerdekaan Indonesia. 

Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) bersama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) menerbitkan Pedoman Identitas Visual 78 Tahun Kemerdekaan Indonesia tersebut.

Pedoman Identitas Visual tersebut memuat mengenai Logo dan Tema Besar yang akan dipergunakan dalam rangkaian kegiatan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2023.

Dalam Pedoman itu dijelaskan tema besar dan juga logo HUT ke-78 RI, dan konsep visual logo. Adapun tema Peringatan HUT ke-78 RI tahun 2023 adalah "Terus Melaju untuk Indonesia Maju." 

Tema ini menyiratkan ajakan kepada seluruh elemen bangsa untuk melaju bersama melanjutkan pembangunan, dengan menggelorakan semangat berkolaborasi dan bersinergi.

Tema tersebut dipilih untuk mengajak seluruh masyarakat bangsa dari berbagai elemen untuk maju bersama dan menggelorakan semangat perjuangan yang belum berakhir.

Selengkapnya...

3. 30 Ucapan Selamat Hari Kemerdekaan RI ke-78, Penuh Makna dan Bangkitkan Semangat

Logo HUT RI ke-78
Logo HUT RI ke-78 (Sekretariat Kabinet RI)... Selengkapnya

Tanggal 17 Agustus merupakan tanggal yang bersejarah bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya pada tanggal itu di tahun 1945 silam, Indonesia resmi dinyatakan merdeka. Tahun ini Indonesia pun telah merayakan hari kemerdekaannya yang ke-78. 

Kini setiap tahunnya kita pun merayakan hari kemerdekaan yang dilaksanakan setiap tanggal 17 Agustus. Tak hanya sebagai bentuk syukur, perayaan tersebut juga untuk memperingati pengorbanan para pahlawan yang berperan besar pada kemerdekaan Indonesia. 

Tahun ini tema peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia adalah “Terus Maju untuk Indonesia Maju.” Untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia, umumnya masyarakat akan melakukan berbagai kegiatan untuk salah satunya dengan melakukan berbagai perlombaan. 

Tak hanya itu banyak pula masyarakat yang melakukan upacara bendera. Selain itu, masih ada cara lain untuk memeriahkan momen 17 Agustus di rumah salah satunya dengan memberikan ucapan selamat Hari Kemerdekaan RI yang bisa dipasang di media sosial. Berikut kumpulan kata-kata ucapan selamat Hari Kemerdekaan Indonesia, dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (17/8/2023).

Selengkapnya...

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya