Warna-Warni Koleksi Busana Muslim yang Stylish dan Ceria

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

oleh Meita Fajriana diperbarui 22 Apr 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 22 Apr 2017, 18:00 WIB
Warna-Warni Koleksi Busana Muslim yang Stylish dan Ceria
Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

Liputan6.com, Jakarta Menjelang Ramadhan dan Hari Raya sederet brand busana muslim dan desainer menghadirkan koleksi terbarunya. Koleksi ini disesuaikan dengan tren busana saat ramadhan dan Lebaran. Seperti yang dilakukan brand busana muslim lokal L.Tru dengan menggelar peragaan busana tunggal perdananya bertajuk Hello.

Melalui koleksi Hello ini L.tru menyapa para pengguna busana modest wear dengan hangat dan ceria. Brand busana muslim yang hadir sejak 2 tahun lalu ini mengangkat tema Hello sebagai koleksi yang dapat digunakan untuk menyambut ramadhan dan Lebaran, atau bisa juga digunakan sehari-hari.

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

"Hello merupakan sapaan paling hangat dan ceria, oleh sebab itu mengapa kami mengangkat tema ini. Pada peragaan busana tunggal perdana, kami ingin menyapa para penggemar L.Tru. Kedepannya L.Tru ingin menjadi salah satu referensi pengguna mengetahui tentang berbusana muslim yang baik dan benar seperti nama brand itu sendiri dari kata Tru yang artinya benar," kata Tia Wigati Komisaris L.Tru pada konferensi pers Selasa (18/4/2017), di Hotel Fairmont, Jakarta.

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

Sebanyak 48 koleksi dihadirkan pada peragaan ini yang memberikan kesan muda, dinamis, dan mudah dipadupadankan. Koleksi ini menggunakan permainan potongan busana yang beragam seperti cutting loose dan asimetris dalam siluet A-line. Mengusung perpaduan gaya klasik dan modern yang berani koleksi ini juga bermain dengan warna-warna cerah yang ceria dan menyenangkan mata.

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

"Pada pagelaran busana perdana L.Tru akan tampil 48 koleksi yang terbagi dalam 4 bagian. Warna yang digunakan natural, pop color, dan monokrom. Detail yang ditampilkan patern, frame, hingga detail bicolor," kata Novi.

Sajian busana muslim ini dihadirkan dalam rancangan aneka bentuk seperti terusan, blouse, rok panjang, celana panjang, serta jaket dengan berbagai palet warna mulai dari merah, biru, oranye, magenta, ungu, biru tua, hijau zambrut, kuning, serta monokrom. Koleksi ini semakin menarik dengan diperkaya kombinasi elemen bisban dari bahan polos berwarna gelap.

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

Warna-warna ini semakin nyata dengan pemilihan bahan yang tepat seperti linen poli, suede, rajut, katun poli, spandeks poli, dan semi wol. Hal yang paling menarik koleksi Hello yang ceria dari L.Tru ini dihadirkan pada fashion show tunggal dengan dekorasi runway yang unik. Mode-model yang membawakan busana muslim ini dengan baik terlihat dekat dengan penonton sehingga memberikan suasana yang lebih intim.

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

"Bentuk stage membuat fashion show lebih menarik. Fashion merupakan industri kreatif. Agar koleksi dapat dinikmati lebih enjoy, untuk itu dibuat sesuatu yang spesial. Runway kali ini memberikan nuansa lebih hangat lebih dekat dan tidak berjarak," kata Aju Isni Karim.

Berikut koleksi bertajuk Hello dari L.Tru yang mengusung busana stylish dan ceria untuk momen spesial dan aktivitas sehar-hari.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya