Liputan6.com, Florida - Reza Baluchi, seorang warga Iran, mencoba menyeberangi Samudra Attlantik, dengan menggunakan balon tiup raksasa. Baluchi yang sedang dalam masa pengasingan itu menjajal perjalanan sejauh lebih 1.600 kilometer dari Florida, Amerika Serikat menuju Bermuda di Lautan Atlantik.
Namun aksi spektakuler Baluchi mengalami kegagalan. Pelari ketahanan tubuh itu akhirnya diselamatkan penjaga pantai Amerika Serikat pada Sabtu 4 Oktober 2014 karena menderita kelelahan parah.
"Penjaga pantai telah memintanya untuk menghentikan usahanya pada Rabu 1 Oktober 2014, setelah dia (Baluchi) ditemukan kehilangan arah dan menanyakan cara mencapai Bermuda. Namun ia menolak desakan tersebut," beber seorang petugas penjaga pantai AS seperti dilansir BBC yang dikutip Liputan6.com, Senin (6/10/2014). Â
Baluchi mendapat suaka di AS pada 2003 setelah melarikan diri dari Iran.
Pada blog pribadinya, pegiat perdamaian ini mengatakan dirinya mencoba melakukan perjalanan dengan menggunakan kendaraan buatan sendiri. "Buat menggalang dana bagi anak-anak dan menjadi inspirasi orang-orang yang telah kehilangan harapan bagi masa depan yang lebih baik," tulis Baluchi dalam situsnya.
Baluchi menjelaskan pula bahwa dirinya telah merencanakan setiap rincian perjalanan agar usahanya berhasil. Warga Iran itu pun memandang dirinya sebagai seorang pelaut handal. Ia mengatakan akan memakan makanan berprotein selama beberapa hari jika tidak berhasil menangkap ikan.
Kelelahan, Warga Iran Gagal Arungi Lautan Atlantik dengan Balon
Warga Iran yang dalam masa pengasingan ini menjajal perjalanan sejauh lebih 1.600 km dari Florida, AS menuju Bermuda di Lautan Atlantik.
Diperbarui 06 Okt 2014, 02:05 WIBDiterbitkan 06 Okt 2014, 02:05 WIB
Reza Baluchi gagal menyeberangi Samudra Atlantik dengan balon. (Eshopmall.co.uk/YouTube)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Nonton Episode Terbaru Series Theo & Ruza Dengan Vidio Express
9 Hobi Bocil Generasi 90an yang Bikin Mereka Tahan Berjam-Jam tanpa Pegang HP
Kereta Gantung Jatuh ke Jurang di Italia, 4 Orang Tewas
Tradisi Jumat Agung, Perayaan yang Penuh Makna untuk Umat Kristiani
Seru-seruan di Bioskop Virtual Dunia Minecraft, Bisa Dapat Voucher Nonton Gratis
Indodax Pastikan Tak Terdampak Gangguan AWS
Hari Kelereng Sedunia: Nostalgia Permainan Tradisional Kelereng di Indonesia
Anak 10 Tahun Diculik Pria yang Dikenal dari Roblox
Legenda Real Madrid Dukung Rodrygo Hengkang ke Liverpool, Jadi Suksesor Ideal Mohamed Salah
9 Rekomendasi Hotel di Jogja 2025 untuk Honeymoon Per Malam Tak Sampai Rp500 Ribu
Soal Kasus Dokter Cabul, Anggota Komisi IX DPR RI: Tindakan Paling Tercela dan Coreng Profesi Kedokteran
Menko Airlangga Pastikan Program Swasembada Pangan Tak Terganggu Tarif Impor Trump