Liputan6.com, Singapore City - Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon menyampaikan rasa duka cita kepada pemerintah dan warga Singapura atas meninggalnya mantan Perdana Menteri Singapura Lee Kuan Yew.
"Kami sangat sedih mendengar kabar ini. Bapak pendiri bangsa akan terus dikenang sebagai salah satu pemimpin Asia paling inspiratif," ujar Ban, seperti disampaikan juru bicaranya, dalam News.com.au, Senin (23/3/2015).
Menurut Ban, Lee telah berhasil mendirikan Singapura dengan luas wilayah yang kecil menjadi negara besar dan menjadi pusat bisnis internasional yang terus berkembang.
Kabar wafatnya Lee Kuan Yew disampaikan langsung oleh putranya, Lee Hsien Loong yang kini menjadi PM Singapura.
Dikatakan bahwa Lee meninggal pada Senin dini hari sekitar pukul 03.18 waktu setempat di Rumah Sakit Umum Singapura.
"Kami tengah mempersiapkan upacara pemakaman dan penghormatan terakhir untuk belian. Kami akan umumkan segera prosesnya," kata Lee Hsien Loong.
Sehari sebelumnya pemerintah mengumumkan bahwa Lee, 91, terserang infeksi dan telah diberi antibiotik.
Lee yang memimpin Singapura selama 31 tahun sejak 1959 hingga 1990 ini meniggalkan dua putra, Lee Hsien Loong dan Lee Hsien Yang, serta seorang putri bernama Lee Wei Ling. Istrinya, Kwa Geok Choo telah berpulang pada 2010 silam. (Riz)
Sekjen PBB Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Lee Kuan Yew
Menurut Ban Ki-moon, Lee telah berhasil mendirikan Singapura dengan luas wilayah yang kecil menjadi negara besar
Diperbarui 23 Mar 2015, 05:30 WIBDiterbitkan 23 Mar 2015, 05:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 Konsultasi PsikologiKapan THR 2025 Cair? Jadwal Pencairan Uang THR untuk ASN dan Karyawan Swasta
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membersihkan Darah Kotor Penyebab Gatal: Panduan Lengkapnya
IHSG Berpeluang Menguat Terbatas, Cek Rekomendasi Saham Hari Ini 17 Maret 2025
Cara Memisahkan Kata di Excel dengan Mudah dan Cepat
Hasil Final All England 2025: Sergapan Kim/Seo Bikin Leo/Bagas Kewalahan
IKA PPM Menggelar Charity Concert Cinta Kasih Ramadhan 2025, Tebar Kebaikan kepada Yatim Piatu
Faktor Penyebab Kelangkaan Adalah: Memahami Akar Masalah Ekonomi
THR PNS dan Pensiunan Cair Hari Ini, Segini Besarannya
Kisah Sahabat yang Doanya Dipuji Rasulullah sebab Pasti Terkabul, UAH Ungkap Rahasianya
Jadi Pasangan Ideal, Scorpio Cocok dengan Zodiak Apa?
Cuaca Indonesia Hari Ini Senin 17 Maret 2025: Waspada Hujan Guyur Mayoritas Kota Besar
Google Resmi Suntik Mati Google Assistant pada Akhir 2025, Selanjutnya Fokus ke Gemini
Berikut Ini yang Bukan Merupakan Penyebab Perbedaan Sifat Suatu Zat dengan Zat Lain Adalah: Penjelasan Lengkapnya