Liputan6.com, Washington - Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton akan mengumumkan pencalonan dirinya sebagai Presiden AS pada Minggu lusa, 12 April 2015. Demikian diungkap berbagai laporan media Amerika Serikat. Clinton diduga akan mengumumkannya di media sosial.
Seperti dilansir BBC, Jumat (10/4/2015), perempuan berusia 67 tahun ini akan melakukan perjalanan ke Iowa dan New Hampshire untuk mengikuti 2 pemilihan pendahuluan (primary) untuk Pilpres 2016.
Mantan Ibu Negara AS ini sebelumnya juga mencalonkan diri sebagai presiden pada 2008 dan kini dipandang sebagai seorang calon kuat untuk Partai Demokrat.
Clinton diduga akan meluncurkan sebuah video yang menggarisbawahi tema kampanyenya, tetapi mungkin tidak akan memberikan pidato resmi yang panjang.
Baru-baru ini dia dikritik karena menggunakan alamat email pribadi untuk melakukan tugasnya sebagai menteri luar negeri dan karena memiliki asisten pribadi yang memutuskan email yang mana yang boleh diberikan untuk dimasukkan ke dalam catatan publik.
Clinton ikut aktif dalam dunia politik ketika ia menjadi Ibu Negara saat suaminya Bill Clinton menjabat sebagai Presiden AS dalam 2 masa jabatan dan kemudian menjadi anggota Senat AS.
Tahun 2008 ia dikalahkan Presiden Barack Obama dalam pemilihan pendahuluan Partai Demokrat. Obama kemudian menunjuknya sebagai menteri luar negeri, jabatan yang dipegangnya sampai 2013. (Ado)
Hillary Clinton Segera Umumkan Pencalonan Sebagai Capres AS
Mantan Ibu Negara AS yang juga mencalonkan diri sebagai presiden pada 2008 kini dipandang sebagai seorang calon kuat untuk Partai Demokrat.
Diperbarui 10 Apr 2015, 23:32 WIBDiterbitkan 10 Apr 2015, 23:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ketua KPK: Pemanggilan Ridwan Kamil Kewenangan Penyidik
Umat Katolik Bandarlampung Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
Model Dak Rumah Kampung Terbaru 2025, Tetap Mempertahankan Nilai Tradisional
Jalan Sukses Raminten, dari Ketoprak hingga Jadi Legenda Kuliner Yogyakarta
Update Gempa Istanbul Turki, 151 Orang Terluka Akibat Melompat dari Gedung
Diduga Serangan Jantung, Pria Dilarikan ke RS saat Urus Pemutihan Pajak di Samsat Kelapa Dua
Ajaib! Anak Jatuh dari Lantai 25 Cuma Alami Patah Tulang, Begini Kronologinya
EV Indonesia Center Diluncurkan, Siap Jadi Pusat Ekosistem Kendaraan Listrik Terbesar di Asia
5 Model Rok Kebaya 2025, Bikin Penampilan Anggun dan Stylish
Pesona Demi Moore Dinobatkan Jadi Perempuan Tercantik di Dunia Versi Majalah People pada Usia 62 Tahun
Link Nonton Final Four ProLiga - PLN Mobile 2025 di Vidio
10 Rahasia Kepribadian di Balik Nomor Rumahmu, Cocokkan dengan Realita