Liputan6.com, Tokyo - Dari suatu produk wafer berlapis cokelat yang berasal dari York, Inggris, hingga menjadi cemilan aneka rasa di tangan para penggagas produk di Jepang. Perusahaan Nestlé Jepang baru-baru ini meluncurkan produk Kit Kat dengan sentuhan rasa khas Jepang.
Dikutip dari The Verge, Sabtu (30/1/2016), yang merujuk dari situs berita NarNari, disebutkan bahwa Kit Kat dengan rasa minuman sake akan tersedia di Jepang mulai 1 Februari.
Dari penjelasan NarNari, cemilan batangan ini memadukan cokelat lembut dengan rasa khas minuman Jepang, sake.”
Advertisement
Baca Juga
Ini bukan pertama kalinya terjadi di Jepang. Konsumen Kit Kat di Amerika Serika harus puas dengan Kit Kat biasa, Kit Kat White, dan Kit Kat Miniatures. Sementara di Jepang sudah ada berbagai rasa. Di antaranya adalah stroberi, ubi ungu manis, pir, kacang edamame, kue kacang, kayu manis, keju Eropa, teh hijau, dan sakura.
Bukan hanya itu, ada roti lapis isi Kit Kat dan butik Kit Kat di Tokyo dan Kyoto. Sungguh surga penggemar coklat tersebut.
Tak diketahui pasti mengapa cokelat yang satu ini sangat populer di Jepang.
"Mungkin saja berkaitan dengan fakta bahwa benda itu dipandang sebagai jimat keberuntungan, karena penyebutan kata ‘Kit Kat’ mirip dengan ‘kitto katsu’, yang artinya ‘kamu pasti menang’," ujar salah satu penulis di Time Out Tokyo.